Timnas U-23 Takluk 2-0 dari Qatar: Garuda Muda Banyak Dirugikan, Netizen Serang Instagram Wasit

Timnas U-23 Takluk 2-0 dari Qatar: Garuda Muda Banyak Dirugikan, Netizen Serang Instagram Wasit

Instagram wasit Nasrullo Kabirov, wasit yang memimpin pertandingan Indonesia vs Qatar diserbu oleh netizen Indonesia-Instagram @nasrullo_ref-

Meski pada awalnya Nasrullo tak memperhitungkan pelanggaran tersebut, namun dia berubah pikiran setelah melihat siaran ulang dari VAR.

Keputusan kontroversial itu berlanjut saat Ivar Jenner dihadiahi kartu kuning kedua pada menit ke-46. Jika dilihat dari tayangan ulang, tak ada sentuhan yang dilakukan oleh Ivar Jenner kepada pemain Qatar yang terjatuh. 

BACA JUGA:Prediksi Pemain Utama Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, Target Shin Tae-Yong Sampai Semifinal!

Namun, wasit Nasrullo tetap teguh pada keputusannya. Ia pun menarik kartu merah untuk mengusir Ivar Jenner meninggalkan lapangan. 

Tak sampai di situ. Nasrullo memberikan kartu merah lagi kepada Ramadhan Sananta di penghujung pertandingan. Penyerang Persis Solo itu dianggap melakukan pelanggaran ketika menginjak kaki lawan.

Komentar Ivar Jenner dan Netizen 


Dukungan dari warga Indonesia yang menonton langsung Indonesia vs Qatar di Piala Asia U-23, 15 April 2024-Instagram @afcasiancup-

Ivar Jenner merasakan kekecewaan karena keputusan wasit Nasrullo. Gelandang FC Utrecht itu bahkan melakukan protes langsung kepada wasit di lapangan. Sayangnya tidak menggubrisnya.

Setelah pertandingan, Ivar Jenner mengungkapkan rasa kecewa dengan mengunggah insiden ketika dia mendapat kartu merah. Ivar juga membubuhkan emoji tertawa. 

BACA JUGA:Atmosfer SUGBK Jadi Senjata Ganda Timnas Indonesia

"MOTM: Referee. Red Card," tulis Ivar Jenner di cerita Instagramnya. 

Tak hanya Ivar Jenner, netizen Indonesia pun kompak untuk "menyerang" akun Instagram wasit Nasrullo Kabirov @nasrullo_ref. 

Akun instagram Nasrullo Kabirov pun banjir komentar. Sebagian besar berisi kritik pedas. Tercatat pada Selasa, 16 April 2024 pukul 01.30 WIB, lebih dari 250 ribu komentar telah memenuhi unggahan Nasrullo. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber