FC Dender: Klub Sihar Sitorus Promosi ke Liga 1 Belgia, Rekrut Marselino Ferdinan, Pak!

FC Dender: Klub Sihar Sitorus Promosi ke Liga 1 Belgia, Rekrut Marselino Ferdinan, Pak!

Klub yang dimiliki Sihar Sitorus, FC Dender berhasil naik kasta ke Liga utama Belgia -Instagram -@fcdender

HARIAN DISWAY - Ada kabar bahagia lagi bagi sepakbola Indonesia. Salah satu tim besar Eropa yang dimiliki orang Indonesia berhasil promosi ke kasta tertinggi Liga Belgia

Usai kesuksesan di Piala Asia U-23, saat Indonesia menggasa Yordania 4-1. Terdengar kabar bahagia lagi bagi sepakbola Indonesia. 

Adalah FC Dender, tim yang musim ini sukses promosi ke Liga 1 Belgia usai menduduki peringkat kedua klasemen Liga 2 Belgia. Dender menyandang status runner-up saat promosi ke Liga 1 Belgia. 

BACA JUGA:Darah Muda Indonesia Mendidih! Garuda Gasak Yordania 4-1, Tantang Raksasa Asia di Perempat Final!

Menariknya, satu tempat di bawah FC Dender adalah KMSK Deinze. Ya, tim Marselino Ferdinan. KMSK Deinze hanya tertinggal satu poin di bawah Dender (54-53). 

FC Dender memastikan mereka promosi ke Liga 1, setelah menekuk Francs Borains tiga gol tanpa balas. Musim depan FC Dender akan bersaing dengan tim-tim elit Liga Belgia seperti Club Brugge, Royal Antwerp, KV Mechelen, dan banyak lainnya. 

FC Dender tertarik pada Marselino Ferdinan


Marselino Ferdinan Dianugerahi MOTM, Usai Timnas Indonesia Menghajar Yordania di Piala Asia U-23-Istimewa-

Menurut rumor yang beredar, Marselino Ferdinan, gelandang muda asal Indonesia milik KMSK Deinze juga diincar oleh FC Dender. 

Rumor itu muncul karena kemungkinan Marselino akan meninggalkan KMSK Deinze di akhir musim 2023/2024. Manajemen KMSK Deinze belum membuat keputusan terkait masa depan Marselino setelah kontraknya berakhir pada Juni 2024 mendatang.

Selama musim 2023/2024, Marselino jarang mendapat kesempatan bermain di Challenger Pro League Belgia. Dia hanya tampil dalam 3 pertandingan dengan total 17 menit bermain.

BACA JUGA:Indonesia Lolos Perempat Final Piala Asia U-23 Usai Bantai Yordania 4-1, Ini Dua Calon Lawannya...

Cedera yang sering membuatnya berada di bangku cadangan, mengurangi peluangnya untuk tampil di lapangan. Selain FCV Dender E.H, Marselino juga dikaitkan dengan beberapa klub di luar negeri seperti Port FC dan Buriram United dari Thailand, Jeongnam Dragons dari Korea Selatan, serta Johor Darul Ta’zim dari Malaysia.

Kabar terbaru mengaitkan Dender FC dengan Marselino untuk musim depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: