Mobil Dijual untuk Dicuri

Mobil Dijual untuk Dicuri

ILUSTRASI Mobil dijual untuk dicuri. Maling menjual mobil yang sudah dipasangi GPS kepada pembeli, kemudian mobil itu dicuri. -Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-

Ini modus baru. Komplotan maling di Bogor ini menjual mobil yang kuncinya diduplikasi serta dipasang GPS. Lalu, posisi mobil dipantau. Saat mobil di Bogor, mereka colong. Korbannya mengejar, bergelantungan di mobil. Pelaku ngegas, mepet tiang listrik. Korban terpental luka parah.

KEKEJAMAN komplotan ini diulangi lagi saat mereka ditangkap polisi. Mereka melawan polisi dengan pistol. Tapi, tim polisi bergerak lebih cepat. Mereka pun didor, kena kaki. Dari empat pelaku tertangkap, tiga didor kakinya. Dua pelaku lain masih buron.

Kasus ini heboh di medsos. Dengan judul Korban maling mobil dibenturkan ke tiang listrik. Ternyata bukan dibenturkan pakai tangan, melainkan korban mengejar mobilnya yang dicolong, lalu ia bergelantungan di sisi kanan mobil. 

BACA JUGA: Libatkan Lima Orang, Sindikat Pencuri Mobil Dibekuk Polres Pelabuhan Tanjung Perak

Pelaku tancap gas, kemudian menyenggolkan sisi kanan mobil ke tiang listrik. Akibatnya fatal. Korban luka parah. Kepalanya dioperasi sampai empat kali, tetap belum pulih.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso kepada wartawan, Jumat, 17 Mei 2024, mengatakan, pencurian terjadi di Tajur, Bogor, Selasa, 23 April 2024, sekitar pukul 02.30 WIB. Kejadiannya terekam CCTV. Rekamannya beredar di medsos sehingga viral.

Bismo: ”Komplotan pelaku enam orang. Sudah kami tangkap empat di tempat berbeda-beda. Tiga di antaranya melawan dengan senjata api, terpaksa kami tindak tegas terukur dengan tembakan ke kaki. Dua lainnya masih buron.”

BACA JUGA: Pingin Nyabu, Pria di Surabaya Curi Mobil Saudaranya

Kronologi kejadian diceritakan teman korban bernama Andri, 20. Korban bernama Muhammad Haigel, 21, pemilik mobil Chevrolet Trailblazer. Dikisahkan Andri kepada wartawan, begini:

Senin malam, 22 April 2024, Haigel main ke tempat kos Andri. Di Jalan Raya Babadak, RT 05/RW 04, Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Mereka ngobrol di dalam kamar kos. Sedangkan, mobil Haigel diparkir di dekat tempat kos itu.

Beberapa jam kemudian, Selasa, 23 April 2024, sekitar pukul 02.30 WIB, mereka mendengar suara pintu mobil Haigel dibuka, lalu mesin distarter. Sekali starter, mesin langsung hidup.

BACA JUGA: Ukik Kristanto, Warga Jombang yang Curi Mobil Sendiri di Royal Plaza Surabaya

Andri: ”Waktu itu suasana sepi banget, memang sudah dini hari. Jadinya suara pintu mobil dibuka kedengaran jelas. Lalu, Haigel meloncat melihat mobilnya. Lalu, dengan cepat mesin mobil dihidupkan, dan langsung hidup.”

Di saat Andri masih keheranan atas kecepatan maling menghidupkan mesin mobil, Haigel sudah lari mengejar mobilnya. Ketika mobil mulai melaju, Haigel bisa loncat dan naik di sisi kanan luar mobil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: