Ngebut dengan Banana Boat, Mencari Yang Seru di Pantai Dalegan Gresik

Ngebut dengan Banana Boat, Mencari Yang Seru di Pantai Dalegan Gresik

Sepasang muda-mudi berselfie di pinggir Pantai Dalegan, dengan latar matahari jelang senja.-Guruh Dimas Nugraha-

GRESIK, HARIAN DISWAY - Di kawasan GRESIK terdapat salah satu pantai eksotik. Namanya pantai Dalegan. Kawasan wisata itu selalu dipadati pengunjung. Apalagi saat weekend. Salah satu yang menarik adalah pasir putih. Sangat jarang ditemui pantai berpasir di kawasan pantai Utara.

Jejak-jejak kaki di pasir pantai. Besar dan kecil. Beberapa di antaranya memuat tulisan atau gambar. Guratan yang tak bertahan lama. Karena semenit-dua menit berselang, ombak laut menyapunya hingga hilang tak bersisa.

Matahari perlahan turun. Sinarnya meredup, menyisakan bias cahaya seperti pernak-pernik permata. Terombang-ambing dalam gelombang air pantai utara. Laut sedang pasang. Volume airnya cukup tinggi. 

BACA JUGA: Eksotisme Pantai Kondang Bandung di Malang

Weekend, atau hari libur. Penuh pengunjung yang berenang maupun bersantai di tepi pantai. Jika sedang sepi, camar-camar berlomba terbang di langit. Seperti membelah air. Kemudian turun di bilik-bilik tebing kapur yang ada di timur dan barat.

Bersembunyi dan beristirahat ketika malam menjelang. Itulah pesona Pantai Dalegan dengan pasir putihnya. Terakhir saya ke pantai itu sekitar tahun 2011. Dulu masih sepi. Penjual belum begitu ramai. Kini, telah dibangun banyak gazebo.

Warung-warung makanan memadati bagian selatan pantai. Tapi yang tetap paling menarik adalah pasir putihnya. Di kawasan Pantai Utara, jarang ditemui kawasan wisata pantai berpasir.

BACA JUGA: Intip Rekomendasi Tempat Healing Gratis di Surabaya, Bisa Duduk Santai Sembari Menikmati Suasana

Sebagian besar pantai berkarang. Seperti pantai-pantai di kawasan Lamongan yang berbatasan dekat dengan Dalegan. Paling besar dan megah di sepanjang Lamongan adalah pantai karang Tanjung Kodok. Yang kini sudah berubah menjadi resort.

Suasana sebelah barat Pantai Dalegan, Gresik. Salah satu wisata pantai yang ada di kawasan Pantai Utara Jawa. -Guruh Dimas Nugraha-HARIAN DISWAY

Banyak anggapan bahwa penyuka pantai cenderung ekstrovert. Berbeda dengan penyuka wisata gunung. Saya mungkin keduanya. Antara introvert dan ekstrovert: ambivert. Terkadang membutuhkan suasana ramai. Terkadang lebih ingin sendiri. 

Saya pun suka keduanya. Baik wisata pantai maupun gunung. Meski jika disuruh memilih, maka saya akan pilih wisata gunung. Namun, wisata pantai tak bisa saya tinggalkan. Karena masa kecil saya pernah dihabiskan di lingkungan pantai di Paciran, Lamongan.

BACA JUGA: Nikmati Senja Jingga di Pantai Lorena Lamongan

Itu yang membuat saya begitu akrab dengan kawasan pantai. Akses menuju Pantai Dalegan tak sulit. Jaraknya sekitar 70 km dari Surabaya. Bisa diakses melalui tol Manyar, kemudian masuk ke kawasan industri di Gresik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: