Jangan Sembarangan! Ikuti Cara Mencuci dan Merawat Kain Tenun yang Tepat Agar Awet

Jangan Sembarangan! Ikuti Cara Mencuci dan Merawat Kain Tenun yang Tepat Agar Awet

Kain tenun menjadi salah satu warisan budaya kebanggaan Indonesia yang punya keistimewaan tersendiri lewat keindahan motif dan makna di dalamnya. --freepik

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Kain tenun tradisional merupakan salah satu Kain khas kebudayaan Indonesia. Dari mulai teknik pembuatan Kain sampai pengukiran motif, dibuat dengan sepenuh hati.

Inilah yang membuat kain tenun terlihat lebih indah dan menjadi favorit masyarakat Indonesia dan mancanegara. Seiring perkembangan zaman, kain tenun telah berkembang menjadi beragam model, mulai dari aksesoris fashion, home decor, hingga pakaian yang bisa digunakan untuk sehari-hari.

Namun, kain tenun memang berbeda dengan kain pada umumnya. Untuk itulah, ada teknik perawatan khusus yang perlu Anda lakukan agar kainnya awet dan tidak cepat rusak. Tenang, perawatan kain tenun tidak begitu sulit, kok. Anda bisa melakukannya sendiri dengan aman di rumah. 

BACA JUGA: Perbedaan Matcha dan Green Tea, Terlihat Serupa Sebenarnya Tak Sama!

1. Teknik mencuci kain tenun


Mencuci kain tenun tidak boleh sembarangan dan ada trik khusus yang harus diperhatikan agar tidak merusak kualitas kain. --freepik

Disarankan bagi Anda untuk mencuci kain tenun secara manual dengan tangan menggunakan air dingin atau suam-suam kuku, karena air panas dapat menyebabkan warna luntur dan serat kain rusak. 

Gunakan deterjen yang lembut dan bebas dari bahan kimia keras. Deterjen cair biasanya lebih disarankan dibandingkan deterjen bubuk yang dapat meninggalkan residu. 

Hindari mengucek atau memeras kain terlalu kuat, cukup rendam dan gerakkan secara perlahan di dalam air untuk membersihkan kotoran. Setelah dicuci, bilas kain dengan air bersih hingga semua deterjen hilang. 

BACA JUGA: Praktik Make-Up dan Pementasan Seni di Surabaya Tourism Awards 2024 Hari Kedua

Karena kain tenun tergolong khusus, maka cara tersebut bisa menghindari risiko rusaknya tampilan estetika kain tenun. Menjemur kain tenun membutuhkan cara spesial tersendiri. Anda cukup mengurut kain dari bagian atas ke bawah.

2. Menjemur kain tenun


Tak sama seperti kain pada umumnya, untuk menjemur kain tenun terdapat cara tertentu yang harus diperhatikan. --istockphoto

Kemudian, Anda kibas-kibaskan di udara hingga terasa sedikit kering. Teknik ini berguna untuk menghindari kain yang kusut setelah kering nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: