Lakukan 7 Amalan Ini untuk Meraih Keberkahan di 10 Hari Pertama Zulhijah

Lakukan 7 Amalan Ini untuk Meraih Keberkahan di 10 Hari Pertama Zulhijah

Bacaan doa akhir tahun dan awal tahun Hijriah yang wajib diamalkan umat Muslim.-iStock/RasselOK-

Takbir: Allahu akbar (Allah maha besar)

Tasbih: Subhanallah (Maha suci Allah)

Tahmid: Alhamdulillah (Segala puji bagi Allah)

4. Salat Sunnah

Selain salat wajib lima waktu, memperbanyak salat sunnah juga dianjurkan, terutama pada sepuluh hari pertama bulan Zulhijah. Pada hari kesepuluh nantinya, umat Muslim yang tidak berhalangan disunnahkan untuk melaksanakan salat Iduladha.

BACA JUGA:Keutamaan 10 Hari Pertama Bulan Zulhijah, Mendapat Pahala Lebih Besar dari Jihad

5. Berkurban

Berkurban juga menjadi salah satu amalan yang sangat dianjurkan di bulan Dzulhijjah. Melaksanakan ibadah kurban memberikan pahala yang besar dari Allah SWT dan meneladani ketaatan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS.

6. Bertaubat

Bertaubat dari dosa dan maksiat adalah kewajiban yang ditekankan di awal bulan Zulhijah. Kita dianjurkan untuk menyibukkan diri dengan amal-amal saleh serta meninggalkan kezaliman terhadap sesama. Di sepuluh hari pertama Zulhijah, semua amal baik sangat disukai oleh Allah SWT, sebagaimana disabdakan oleh Nabi Muhammad saw.

7. Menunaikan Haji

Haji adalah rukun Islam kelima dan merupakan amalan yang sangat dianjurkan di bulan Zulhijah. Rasulullah SAW bersabda bahwa ibadah haji lebih utama dari jihad, terutama karena pelaksanaannya yang dikhususkan pada sepuluh hari pertama bulan Zulhijah.

"Sudah sewajarnya bahwa haji lebih utama dari jihad, sebab peribadatan haji terkhususkan pada sepuluh hari pertama bulan Zulhijah. Adapun ibadah haji merupakan amal yang paling utama dilaksanakan pada sepuluh hari pertama bulan Zulhijah." (Ibnu Rajab Al-Hanbali, Lathaiful Ma'arif, Hal 462).

BACA JUGA:Laporan Haji 2024 (8): Mencari Pahala Setara Umrah di Masjid Quba

Itulah beberapa amalan yang bisa dilakukan oleh umat Muslim di bulan Zulhijah, khususnya pada 10 hari pertama di bulan tersebut. Anda dapat mendekatkan diri pada Allah SWT dan meraih pahala berlimpah di bulan ini jika mengamalkan anjuran tersebut. (Jessica Laurent)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: