Endrick Ingin Bawa Brasil Juara di Copa America 2024, Caper ke Real Madrid?

Endrick Ingin Bawa Brasil Juara di Copa America 2024, Caper ke Real Madrid?

ENDRICK ingin bawa Brasil juara di Copa America 2024. Foto: Endrick mencetak gol ke gawang Meksiko, 9 Juni 2024. -Tim War-Getty Images via AFP

"Di sana hanya ada pemain-pemain kelas dunia," kata Endrick kepada Associated Press. "Aku menyerahkan semua keputusan kepada Carlo Ancelotti. Ia juga pelatih kelas dunia, dan ia akan menemukan solusi (untuk menyusun skuad)," jelasnya.

Sebelum mendapatkan tempat di tim utama, Endrick terlebih dulu harus beradaptasi. Namun, menurutnya hal itu tidak butuh waktu lama.

BACA JUGA:Spanyol vs Brasil 3-3: Hasil Imbang Bikin Luis de la Fuente Galau

Menurutnya, perbedaan terbesar antara sepak bola Amerika Selatan dan Eropa adalah intensitas permainan. Tapi Palmeiras adalah tim Brasil yang gayanya paling Eropa. Pelatihnya saja Abel Perreira, orang Portugal. Ia yakin, hal itu akan membantunya beradaptasi.

Baik di Palmeiras maupun timnas Brasil, Endrick banyak bermain sebagai penyerang tengah. Namun, di Real Madrid, ia rela ditempatkan di mana saja.

"Dengan skuad ini, saya tidak bisa berpikir untuk memilih apa pun," kata Endrick, yang mengaku ngefans Real Madrid sejak kecil itu.

Endrick menganggap Copa America sebagai ajang yang cocok untuk caper (cari perhatian) Carlo Ancelotti. Karena ia menjadi starter di timnas Brasil.


ENDRICK ingin bawa Brasil juara di Copa America 2024. Foto: Endrick menyapa fans setelah mengalahkan Meksiko, 9 Juni 2024. -Tim Warner-Getty Images via AFP

BACA JUGA:Saga Endrick Felipe: Sebelum Ditaksir Real Madrid, Wonderkid Brasil Ini Nyaris ke Chelsea

BACA JUGA:Inggris vs Brasil: The Three Lions Takluk 1-0 di Wembley, Southgate Dapat Alarm Bahaya!

Ia pulih dari cedera paha kanan saat bermain untuk Palmeiras Mei lalu. Tahun ini saja, ia mencetak 6 gol untuk klub dan timnasnya dalam 24 pertandingan.

Dalam wawancara dengan TV Spanyol RTE, Endrick mengatakan bahwa ia ingin menghabiskan seluruh hidupnya di Real Madrid. "Saya harap ini adalah kisah indah bersama Real Madrid, dan aku akan berada di Madrid sepanjang hidup saya," tutur Endrick.

"Semakin banyak pemain hebat dan berlevel tinggi di Real Madrid, semakin hal itu memacu kita untuk menjadi yang terbaik di dunia," jelas Endrick.

Cowok bernama lengkap Endrick Felipe Moreira de Sousa itu menyebut bahwa Real Madrid akan kembali menjadi favorit meraih gelar Liga Champions ke-16 mereka musim depan. Dan ia ingin menjadi bagian dari skuad juara itu.

"Semakin sering Anda menang di Madrid, semakin banyak pula yang harus Anda menangkan. Tidak ada istirahat," kata Endrick. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: associated press