Spanyol vs Italia 1-0: La Roja Tekuk Juara Bertahan Euro Lewat Gol Bunuh Diri Calafiori

Spanyol vs Italia 1-0: La Roja Tekuk Juara Bertahan Euro Lewat Gol Bunuh Diri Calafiori

Spanyol berhasil mengalahkan sang juara bertahan Italia 1-0, di matchday kedua Euro 2024, 21 Juni 2024-Instagram @euro2024-

Memasuki babak kedua, pelatih Italia, Luciano Spalletti, melakukan dua pergantian pemain. Namun, baru tiga menit berjalan, Spanyol sempat khawatir dengan kondisi Rodri yang tersungkur cukup lama di lapangan.

Gol yang dinantikan Spanyol akhirnya tercipta pada menit ke-55. Berawal dari umpan silang Nico Williams dari sisi kiri, lalu Morata menyundul bola pelan ke arah tiang jauh.

BACA JUGA:Rekap Euro 2024: Jerman dan Spanyol Puncak Klasemen Sementara Grup A dan B

Bek Italia, Calafiori, berusaha menghentikan bola, namun justru mendorongnya ke gawang sendiri. Spanyol unggul 1-0.

Gol itu memaksa Luciano Spalletti kembali membuat beberapa pergantian pemain. Hingga menit ke-70, Italia dan Spanyol sama-sama melakukan beberapa  pergantian pemain.

Italia kesulitan menemukan jawaban atas dominasi Spanyol. Hingga menit ke-90, Italia hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Tambahan waktu sembilan menit tidak mengubah skor. Spanyol akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor 1-0. (*)

BACA JUGA:Kisah Lamine Yamal, Bintang Muda Barcelona yang Cetak 2 Rekor dengan Timnas Spanyol

Susunan Pemain Spanyol vs Italia

Spanyol (4-3-3):

Simon (GK); Cucurella, Laporte, Le Normand, Carvajal; Fabian (90+4' Merino), Rodri, Pedri (71' Baena); Nico Williams (78' Ayoze), Yamal (71' Ferran), Morata (78' Oyarzabal)

Pelatih: Luis de la Fuente

Italia (4-3-3):

Donnarumma (GK); Dimarco, Calafiori, Bastoni, Di Lorenzo; Barella, Jorginho (46' Cristante), Frattesi (46' Cambiaso); Pellegrini (82' Raspadori), Chiesa (64' Zaccagni), Scamacca (64' Retegui)

Pelatih: Luciano Spalletti

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: