Kosong Dua Pekan, Posisi Ketua KPU Surabaya Diisi Sosok Ini...

Kosong Dua Pekan, Posisi Ketua KPU Surabaya Diisi Sosok Ini...

Eks Ketua KPU Kota Surabaya Nur Syamsi (kiri) dan Ketua KPU Surabaya yang baru Soeprayitno (kanan) dalam rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 di KPU Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu, 28 Februari 2024. -Julian Romadhon/Harian Disway-Harian Disway

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Posisi pimpinan Komisi Pemilihan Umum (KPU) SURABAYA akhirnya terisi. Ini setelah hampir dua pekan dibiarkan kosong.

Proses pemilihan melalui voting pun berjalan cukup alot. Bahkan, dua kali rapat pleno sebelumnya berakhir tanpa keputusan alias deadlock

Setelah melewati proses yang panjang, disepakati bahwa kursi ketua KPU Surabaya periode 2024-2029 jatuh ke tangan Soeprayitno.

Pria yang sebelumnya menjabat sebagai komisioner KPU Surabaya Divisi Teknis Penyelenggaraan tersebut berhasil mendapatkan 3 dari 5 suara para komisioner.

BACA JUGA:Penuhi Amar Putusan MK, KPU Jatim Hitung Ulang Surat Suara di Jember dan Pamekasan

Sebagaimana diketahui, lima komisioner KPU Surabaya untuk periode 2024-2029 sudah dilantik KPU RI di Jakarta pada Kamis, 13 Juni 2024 lalu.

Terdiri dari tiga petahana dan dua wajah baru. Naafilah Astri Swarist, Soeprayitno, dan Subairi merupakan petahana. Sedangkan dua lainnya, yakni Bakron Hadi, Jatayu Kresna Tama adalah komisioner baru.

Selain pemilihan dan penentuan posisi ketua, lima komisioner KPU Surabaya juga telah sepakat perihal pembagian divisi. 


Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya mengikuti rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 di KPU Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu, 28 Februari 2024. -Julian Romadhon/Harian Disway-Harian Disway

Tak hanya sebagai Ketua, Soeprayitno juga bertanggungjawab atas divisi keuangan, umum, rumah tangga, dan logistik.

Sementara untuk divisi lainnya, Naafilah Astri Swarist sebagai Komisioner Divisi Perencanaan dan Data, Subairi sebagai penanggung jawab Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM (Sosdiklih Parmas dan SDM). 

Kemudian Bakron Hadi sebagai komisioner yang membawahi Divisi Teknis Penyelenggaraan, serta Jatayu Kresna Tama sebagai komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan.

BACA JUGA:Tugas Lebih Berat: KPU Surabaya Lantik 155 PPK untuk Pilkada 2024

Soeprayitno mengatakan, pembagian tugas dilakukan secara kolektif oleh kelima komisioner di KPU Surabaya. Termasuk penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: