Rayakan Anniversary ke-2, Ibis Hotel Surabaya Tidar Gandeng Komunitas Read Aloud Tumbuhkan Semangat Baca Anak

Rayakan Anniversary ke-2, Ibis Hotel Surabaya Tidar Gandeng Komunitas Read Aloud Tumbuhkan Semangat Baca Anak

Rayakan Anniversary ke-2, Ibis Hotel Surabaya Tidar Gandeng Komunitas Read Aloud Tumbuhkan Semangat Baca Anak--Ibis Surabaya Tidar

Surabaya, HARIAN DISWAY - Ibis Hotel Surabaya Tidar menggelar perayaan hari jadi ke-2 pada Jumat, 28 Juni 2024 bertempat di Tifa Meeting Room Lantai 9.

Kegiatan yang bertajuk “Twogether Read Loud” ini berkolaborasi dengan Read Aloud Community.

Read Aloud Community banyak menampilkan pertunjukan seperti bernyanyi bersama, membaca dongeng dengan nyaring, serta bermain bookies dengan menggambar di atas balon bersama anak-anak PAUD Harapan Bangsa dan anak-anak dari Kelurahan Sawahan.

BACA JUGA:Pameran EastFood IIFEX 2024 di Surabaya Diikuti 250 Peserta Dari 10 Negara

Dengan mengemas acara dengan berbagai inovasi, Read Aloud dan Ibis Hotel dapat mengajak anak-anak untuk menumbuhkan kecintaan untuk membaca buku.

“Tadi Read Aloud ada membaca dongeng sama anak-anak, itu juga bagus untuk menstimulasi anak-anak untuk berani ngomong di depan orang banyak,” ujar Lucky Idris.


Rayakan Anniversary ke-2, Ibis Hotel Surabaya Tidar Gandeng Komunitas Read Aloud Tumbuhkan Semangat Baca Anak - Read Aloud Community Bacakan Dongeng Di Depan Anak-Anak--Ibis Surabaya Tidar

Lucky Idris, Cluster Hotel Manager Movenpick Surabaya City, Mercure Surabaya Manyar, dan Ibis Surabaya Tidar mengungkapkan bahwa Ibis Hotel memang mengundang anak-anak yang mengalami stunting untuk datang dalam acara ini karena terdapat edukasi dan bermain bersama Read Aloud Community.

BACA JUGA:Perayaan 1 Tahun The Southern Hotel Surabaya: Tanam Pohon Bersama Masyarakat Sekitar

Seluruh anak-anak yang hadir dalam acara ini juga mendapatkan bingkisan yang berisi makanan dan minuman ringan yang dapat diformulasikan untuk mencegah stunting pada anak.

Selain anak-anak, kegiatan ini juga dihadiri oleh Lurah Sawahan, yakni Mustofa. Mustofa juga memberikan sedikit sambutan dalam kegiatan perayaan hari jadi Ibis Hotel ini.


Rayakan Anniversary ke-2, Ibis Hotel Surabaya Tidar Gandeng Komunitas Read Aloud Tumbuhkan Semangat Baca Anak - Live Musik Dalam Acara Twogether Read Aloud--Ibis Surabaya Tidar

Saat para undangan menikmati kudapan, Ibis Hotel juga melakukan interaksi dengan para undangan, hingga media dengan live musik dan melakukan pengundian doorprize staycation di Ibis Hotel Surabaya Tidar.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Ibis Hotel Surabaya Tidar untuk mempererat kerja sama dan keakraban dengan seluruh pihak, baik kolega bisnis maupun masyarakat sekitar, yakni Kelurahan Sawahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: ibis surabaya tidar