Gestur Kontroversial Jude Bellingham ke Bench Slovakia Picu Perdebatan, Ejekan atau...

Gestur Kontroversial Jude Bellingham ke Bench Slovakia Picu Perdebatan, Ejekan atau...

Jude Bellingham menjadi man of the match laga 16 besar Euro 2024 Inggris vs Slowakia, 30 Juni 2024-Instagram @euro2024-

HARIAN DISWAY - Nama Jude Bellingham sedang naik daun. Gelandang Real Madrid itu baru saja mencetak gol akrobatik yang berhasil menyelamatkan Inggris dari kekalahan.

Tepatnya, ketika Inggris melawan Slovakia di babak 16 besar Euro 2024. The Three Lions (sebutan Timnas Inggris) awalnya tertinggal lebih dulu. 

Namun, di masa injury time pertandingan, Jude Bellingham berhasil menjebol gawang Martin Dubravka  dan mencetak gol kemenangan kedudukan. 

BACA JUGA:Jude Bellingham Bunyikan Lonceng Kemenangan Inggris di Menit 90+5, Kubur Mimpi Slovakia di Euro 2024!

Gestur Jude Bellingham ke Bench Slovakia


Jude Bellingham tertangkap kamera tengah membuat gestur ke arah bench Slovakia pasca mencetak gol, 30 Juni 2024-X @BellinghamJude-

Uniknya, pasca gol itu Jude Bellingham seakan membuat gestur ke arah bangku cadangan Slovakia. Hal itu pun memicu perdebatan bahwa tengah mengejek Slovakia. 

Momen tersebut diabadikan oleh akun X Football Fights. Jude Bellingham pun langsung memberikan klarifikasi soal apa yang sebenarnya terjadi. 

"Sebuah isyarat lelucon terhadap beberapa teman dekat yang ada di pertandingan itu. Yang ada hanyalah rasa hormat terhadap cara tim Slovakia bermain malam ini," tulis Jude Bellingham di akun X pribadinya. 

BACA JUGA:Sering Dinyanyikan Hey Jude, Jude Bellingham Ngaku Ngefans The Beatles

Inggris Lolos ke Perempat Final Euro 2024


Gol salto Jude Bellingham menjadi penentu kemenangan Inggris atas Slovakia di 16 Besar Euro 2024.-X @FabrizioRomano-

Hasil akhir laga tersebut memang menjadi cukup manis bagi Timnas Inggris. Sebab, mereka bisa keluar sebagai pemenang dan lolos ke babak perempat final Euro 2024. 

Gol penentu kemenangan Timnas Inggris dicetak oleh Harry Kane di menit pertama tambahan waktu 2x15 menit. Gol itu pun disambut oleh pelukan dan sorakan dari seluruh penggawa The Three Lions. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber