Messi Sembuh? Menakar Peluang La Pulga Perkuat Argentina di Perempat Final Copa America 2024

Messi Sembuh? Menakar Peluang La Pulga Perkuat Argentina di Perempat Final Copa America 2024

ilustrasi Foto Leonel MessiCopa Amerika 2024--instagram Official @leomessi

HARIAN DISWAY – Kapten sekaligus pemain andalan Timnas Argentinya, Lionel Messi, dikabarkan memiliki peluang besar untuk tampil di perempat final Copa Amerika 2024 setelah laporan pemulihan cederanya berjalan lancar. 

Lionel Messi tak dimainkan Timnas Argentina saat berduel dengan Timnas Peru pada matchday ketiga Grup A di Hard Rock Stadium, Florida, America Serikat, Minggu, 30 Juni 2024.

Messi terpaksa harus diparkir selama 90 menit karena tengah dalam proses pemulihan Cedera akibat Hamstring yang di deritanya saat laga kedua melawan Chile. 

Meki begitu, Argentina tetap tampil perkasa melawan Peru meski tanpa Lionel Messi. Berkat pemain Inter Milan, Lautaro Martinez yang menorehkan dua gol hingga memngantarkan Argentina lolos semi final dengan nilai sempurna.

Sebab Tim Tango berhasil menyapu bersih tiga laga fase grup dengan mengumpulkan sembilan poin. Sehingga Argentina lolos dengan menyandang gelar juara Grup A.

Walter Samuel, asisten pelatih Argentina telah mengkonfirmasi kondisi sang megabintang yang kian membaik jelang perempat final Copa Amerika 2024.

BACA JUGA:Argentina Gasak Guatemala 4-1, Lionel Messi Cs Makin Pede Juara Copa America Back-to-Back

BACA JUGA:Portugal vs Irlandia: Ronaldo Cetak Gol ke-130, Jauhi Rekor Messi di Timnas

“Dia berada di ruang ganti, kami memperhatikan dengan lebih baik,” ucap Samuel.

“Kondisinya telah membaik, tetapi ini masih beberapa hari dan masih terlalu dini untuk dibicarakan. Kami akan membicarakannya kembali dengan dia dan juga dengan para dokter,” tambahnya.

Lautaro Martinez pahlawan kemenangan laga melawan Peru dan Angel Di Maria juga menyampaikan hal yang serupa. Keduanya berharap Messi dapat kembali bermain perkuat Tim Argentina bermain di perempat final Copa America 2024.

“Leo (sapaan Messi) baik-baik saja, kami berharap dia bisa tampil di pertandingan berikutnya. Saya mendedikasikan gol tersebut untuknya. Karena saya tahu betapa berartinya Leo bagi kami,” ujar Martinez, pemain Inter Milan itu.

“Leo baik-baik saja, dia sudah pulih. Kami berharap dia akan siap untuk pertandingan berikutnya. Kemenangan ini untuknya,” sahut Di Maria menambahkan.

Tim Tango hanya tinggal menunggu siapa lawan mainnya di perempat final antara Ekuador vs Meksiko. Hasil tersebut baru bisa diketahui usai pertandingan yang akan digelar pada senin, 1 Juli 2024 pukul 07.00 WIB. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: