Khofifah-Emil Berpeluang Besar Jadi Paslon Tunggal di Pilgub Jatim 2024

Khofifah-Emil Berpeluang Besar Jadi Paslon Tunggal di Pilgub Jatim 2024

Khofifah Indar Parawansa (kiri) dan Emil Elestianto Dardak (kanan) Saat masih menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.-Sahirol Layeli-

HARIAN DISWAY - Kekuatan politik Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak makin besar jelang Pilgub Jatim 2024. Posisi mereka sudah di atas angin. 

Bahkan, peluang pasangan petahana itu menjadi paslon tunggal juga makin lebar. Bisa jadi akan melawan kotak kosong.

Mengingat, hingga kini keduanya sudah mengantongi surat rekomendasi dari enam parpol. Yakni Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Demokrat, Gerindra, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). 

BACA JUGA:PKS Merapat ke Khofifah-Emil, NasDem-PKB Berpotensi Menyusul, PDIP Ditinggal Sendirian?

BACA JUGA:Berpotensi Hadapi Poros PKB-PDIP, Khofifah: Semua Orang Berhak Dipilih dan Memilih

Khofifah-Emil pun terbang ke Jakarta hari ini. Menjemput surat rekomendasi dari satu parpol lagi. Kemungkinan besar mereka mendapat restu dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Saat dikonfirmasi, Ketua DPW PKS Jatim Irwan Setiawan masih enggan berkomentar. Namun, ia mengakui bahwa pengurus PKS Jatim telah bersilaturahmi di kediaman Khofifah beberapa hari lalu.”Ditunggu saja. Ya, peluangnya lebih besar ke petahana," singkatnya, kemarin.


Ketua Umum DPP PSI Kaesang Pangerap memberikan rekomendasi sepaket untuk Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.-Instagram.com/psi_id-

Bila benar PKS ikut merapat, maka Khofifah-Emil mendapat surat rekomendasi dari 7 parpol. Plus satu surat dukungan dari Partai Perindo. Jika dikonversi, ketujuh parpol itu menduduki 63 kursi DPRD Jatim.

BACA JUGA:Khofifah-Emil Didukung 7 Parpol, Pengamat: PDIP dan PKB Harusnya Sudah Bergerilya

BACA JUGA:Jumlah Tersangka Kasus Dana Hibah Bisa Bertambah, Khofifah-Emil Berpeluang Terseret

Tentu, angka yang sangat besar. Lebih dari cukup untuk modal mendaftar ke KPU bulan depan. Mengingat, syaratnya cuma 24 kursi.

Kini, hanya tersisa tiga parpol lagi yang belum menentukan sikap: PDI Perjuangan, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai NasDem. Belakangan, PDIP dan PKB santer diisukan berkoalisi mengusung calon sendiri. Yakni menggandengkan Menteri Sosial Tri Rismaharini dan eks ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar.

Namun, sejumlah pengamat menilai PKB akan ikut merapat ke Khofifah-Emil. Meski yang diketuai Muhaimin Iskandar itu bisa mengusung calon sendiri karena punya 25 kursi di DPRD Jatim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: