Bek Baru Bayern Hiroki Ito Patah Tulang, Manajemen Langsung Kejar Jonathan Tah

Bek Baru Bayern Hiroki Ito Patah Tulang, Manajemen Langsung Kejar Jonathan Tah

BARU main sekali, bek baru Bayern Munchen Hiroki Ito cedera serius. Foto: Hiroki Ito dalam salah satu sesi latihan bersama Bayern, 17 Juli 2024.-Michaela Stache-AFP

Ia memiliki peran krusia mengantar Stuttgart finis di posisi runner-up Bundesliga 2023/2024, dan mengamankan tiket Liga Champions musim depan.

BACA JUGA:Olise Pilih Bayern Munchen, Tolak Gaji Fantastis Chelsea Demi Liga Champions!


BARU main sekali, bek baru Bayern Munchen Hiroki Ito cedera serius. Foto: Hiroki Ito ketika diperkenalkan sebagai pemain Bayern bulan lalu.-FC Bayern-

Namun, pada 13 Juni 2024, Stuttgart merelakan Ito untuk dipinang Bayern Munchen. FC Hollywood, sebutan Bayern harus membayar klausul pelepasan Ito ke Stuttgart sekitar EUR 30 juta. Atau setara dengan Rp 530,7 juta.

Kini, dengan absennya pemain timnas Jepang tersebut, Bayern Munchen harus memutar otak lagi untuk memperkuat barisan belakangnya.

Mereka kembali bersemangat mengejar bek Bayer Leverkusen Jonathan Tah. Bek timnas Jerman tersebut masih menyisakan kontrak setahun dengan juara Bundesliga 2024 tersebut. Dan ia dikabarkan menolak perpanjangan kontrak dari manajemen Leverkusen.

BACA JUGA:Kemahalan! MU Mundur dari Perburuan De Ligt, Bayern Munchen Pasang Banderol Segini..

BACA JUGA:Man United Berburu Noussair Mazraoui, Bayern Munchen Siap Turunkan Harga

So, sepertinya Bayern akan mulai melancarkan rayuan maut lagi untuk membajak Jonathan Tah dari Leverkusen sebelum kontraknya habis musim depan.

Di sisi lain, setelah hasil imbang 1-1 melawan FC Duren, Bayern Munchen akan melanjutkan serangkaian uji coba pramusim. Yang terdekat, pasukan Vincent Kompany akan berhadapan dengan tim Premier League Tottenham Hotspur.

Laga itu bakal digelar pada 3 Agustus 2024. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fc bayern