Indra Sjafri: Nasionalisme dan Kebangkitan Garuda Muda Sepak Bola Indonesia
Indra Sjafri saat terpilih menjadi salah satu peserta FIFA Technical Leadership Diploma pada Desember 2023.--Instagram/indrasjafri_coach
Ia pun memaparkan sejumlah persoalan yang menjangkit pada sepak bola nasional. Dulu, ia melihat bahwa sepak bola dipergunakan bangsa Indonesia untuk mempersatukan atau membuat rasa nasionalisme betul-betul muncul.
“Tapi karena kelamaan terdegradasi, dibungkus industri sepak bola, akhirnya orang-orang terlupakan bahwa sepakbola itu nasionalisme,” katanya dalam siniar tersebut.
Dari situlah, Indra Sjafri ingin membuktikan sebaliknya. Yakni dengan mencari bibit-bibit berbakat dari seluruh pelosok Nusantara.
Tetapi, tentu tidak mudah. Banyak orang meragukan. Nyaris tidak ada yang tertarik untuk mendukung, termasuk sponsor.
BACA JUGA:Indra Sjafri Bawa Indonesia Juara AFF U-19: Selalu Hoki di Jawa Timur!
BACA JUGA:Sindiran Keras Indra Sjafri untuk Media Vietnam: Ngaca!
“Dan itu juga yang membuat saya berkah bisa masuk ke timnas. Karena pelatih nggak ada yang mau. Di awal dulu saya bawa timnas 2011 gagal, tapi nggak dipecat,” tandasnya.
Evaluasi pun terus dilakukan. Indra Sjafri melihat ada yang tidak beres dalam komposisi pemain. Dari 58 pemain, hampir 90 persen berasal dari Jakarta dan sekitarnya.
Selebrasi timnas sepak bola Indonesia saat sukses membawa pulang medali emas Sea Games 2023 di Kamboja.--Instagram/indrasjafri_coach
Baginya, komposisi tersebut sangat tidak menunjukkan “ke-Indonesiaan”. Tim itu pun keok saat dibawa pada kualifikasi Piala AFC di Thailand. Empat kali bermain, empat kali kalah.
“Itu fakta pertama yang saya temui,” jelas Indra Sjafri. Tentu, ada kontradiktif yang sangat kuat. Sebab, saat itu, PSSI terus menggembar-gemborkan ambisi juara di semua level.
Kejujuran dalam Penjaringan Pemain
Di sisi lain, Indra Sjafri tidak menemukan parameter pemilihan skuad yang jelas. Terlihat jelas dari komposisi pemain yang Jakartasentris.
BACA JUGA:Jenius! Indra Sjafri Ubah Taktik Indonesia Saat Kalahkan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19
BACA JUGA:Indonesia Sikat Kamboja 2-0 di AFF U-19, Buah Kejelian Indra Sjafri!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: