Munas VI AMPHURI: Firman M Nur Terpilih Kembali Sebagai Ketua Umum

Munas VI AMPHURI: Firman M Nur Terpilih Kembali Sebagai Ketua Umum

Firman M Nur (Tengah) kembali terpilih sebagai Ketua Umum Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI) dalam Musyawarah Nasional (Munas) VI yang diadakan di Hotel Pullman Bandung Grand Central.-AMPHURI-

BANDUNG, HARIAN DISWAY - Firman M Nur kembali terpilih sebagai Ketua Umum Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI) dalam Musyawarah Nasional (Munas) VI yang diadakan di Hotel Pullman BANDUNG Grand Central.

Pemilihan ini menandai masa bakti baru 1446H-1450H/2024-2028 dengan Firman memperoleh 187 suara dari total 336 pemilik hak suara, sementara lawannya, Muhammad Farid Aljawi, mendapatkan 146 suara. Tiga peserta lainnya memilih untuk abstain.

Dalam sambutannya setelah pemungutan suara, Firman M Nur mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh anggota AMPHURI.

"Alhamdulillah, terima kasih atas kepercayaan yang diberikan anggota dalam Munas VI ini untuk kembali berkhidmat di empat tahun ke depan," ujarnya di Bandung, Rabu, 31 Juli 2024.

Munas VI ini mencatat sejarah dengan penerapan sistem e-voting untuk pertama kalinya, yang dikembangkan oleh tim IT.

BACA JUGA:Wasekjen PBNU Sesalkan Nusron Wahid yang Koreksi Pernyataan Gus Yahya Soal Pansus Haji: Sangat Tidak Elok

BACA JUGA:Nusron Wahid Tepis Tuduhan Pansus Haji Untuk Menyerang PBNU: Ini Urusan DPR Dengan Menag.

Sistem ini memanfaatkan perangkat elektronik untuk mengolah informasi digital, membuat proses pemilihan menjadi lebih cepat dan efisien dibandingkan cara konvensional.

Firman menyebut bahwa pesta demokrasi di AMPHURI berjalan lancar dan sistem e-voting yang diterapkan merupakan langkah maju dalam pemilihan ketua umum.

"Dengan menggunakan sistem ini, proses pemilihan berlangsung lebih cepat dan efektif, hanya dalam hitungan menit, tidak lebih dari seperempat jam," jelas Firman, menekankan efisiensi dan keakuratan sistem tersebut.


Ketua AMPHURI (kanan) bersama Anggota Amphuri dari PT. Bariklana Burdah Nusantara, Abdullah Mufid Mubarok.-AMPHURI-

Selain memilih Ketua Umum, peserta Munas VI juga memilih Ketua Dewan Penasehat (KDP) dan Ketua Dewan Kehormatan (KDK).

Cheppy Wahyu Hidayat dari Jasa Wisata Nusantara terpilih secara aklamasi sebagai KDP, dan Zaenal Abidin dari Andromeda Atria Wisata juga terpilih sebagai KDK melalui aklamasi.

BACA JUGA:Umrah Ditunda, AMPHURI Kecewa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: