Setelah 29 Tahun, Green Day Gelar Siap Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan

Setelah 29 Tahun, Green Day Gelar Siap Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan

Kabar gembira untuk para penggemar Green Day di Indonesia! Band rock legendaris asal Amerika Serikat, Green Day, akan kembali ke tanah air untuk mengadakan konser besar pada Februari tahun depan. --Instagram @greenday

HARIAN DISWAY - Kabar gembira untuk para penggemar Green Day di Indonesia! Band rock legendaris asal Amerika Serikat, Green Day, akan kembali ke tanah air untuk mengadakan konser besar pada Februari tahun depan.

Green Day yang dibentuk pada 1986 adalah salah satu band punk rock terbesar dari Amerika Serikat. Grup ini terdiri dari tiga anggota utama yakni Billie Joe Armstrong sebagai vokalis dan gitaris, Mike Dirnt sebagai bassist, dan Tré Cool sebagai drummer. 

Dengan sejarah panjang dan banyak lagu-lagu hits yang dirilis, Green Day telah menjadi ikon dalam dunia musik rock. Kedatangan Green Day ke Indonesia merupakan bagian dari perayaan anniversary ke-10 Hammersonic.

BACA JUGA:Ayo Sambut Jazz Gunung Ijen 2024: Perayaan Musik di Hari Kemerdekaan

Yakni salah satu festival musik rock terbesar di tanah air. Ravel Entertainment, sebagai promotor resmi acara, telah mengonfirmasi bahwa Green Day akan tampil pada 15 Februari 2025 di Carnaval Ancol, Jakarta.

“Puji Tuhan kita bisa mendatangkan Green Day ke Indonesia untuk menjadi bagian dari sejarah musik rock di sini,” ujar Ravel Junatdy, CEO Ravel Entertainment. Ravel juga menjelaskan alasan di balik pemilihan Green Day sebagai penampil utama.
Setelah pertama kali datang ke Indonesia 29 tahun lalu, Green Day membuat gembira penggemarnya saat mengumumkan akan menggelar konser di Jakarta pada Februari 2025.--Instagram @ravelentertainmen

“Kami memilihnya karena mereka memiliki sejarah panjang terlebih di Indonesia. Mereka juga sedang tur stadion dunia yang hampir semua tiketnya habis. “Jadi kami memutuskan membawanya untuk menjadi bagian dari 10 tahun Hammersonic,” katanya nya.

BACA JUGA: Nostalgia Bareng Green Day Lewat BBC Sessions  

Mendatangkan Green Day bukanlah hal yang mudah. Ravel mengungkapkan bahwa proses untuk mengonfirmasi kehadiran band ini memerlukan waktu yang cukup panjang, termasuk harus bertemu langsung di Los Angeles.

“Proses membawa Green Day ke Indonesia sangatlah panjang. Ini dimulai sejak awal perencanaan Hammersonic. Akhirnya mereka mengonfirmasi beberapa bulan yang lalu, dan kami umumkan sekarang,” tambahnya.

Indonesia saat ini adalah satu-satunya negara di Asia Tenggara yang akan dikunjungi oleh Green Day dalam rangkaian tur mereka. Hal ini menjadikan konser ini sebagai momen istimewa yang eksklusif bagi para penggemar Green Day di Indonesia.

BACA JUGA: NIKI Kembali Bawa Album ke-3 Buzz, yang Mana Lagu Favoritmu?

Konser Green Day di Jakarta akan dilaksanakan pada 15 Februari 2025 di Carnaval Ancol. Tiket akan mulai dijual pada 27 Agustus 2024 pukul 15.00 WIB melalui situs resmi www.greendayjkt.com.

Harga tiket konser Green Day di Indonesia berkisar antara Rp 1.580.555 hingga Rp 2.655.555, dengan pilihan kategori seperti CAT 1A, CAT 1B, CAT 2A, CAT 2B, dan CAT 3. Rincian harga tiket dan site plannya bisa Anda simak di bawah ini.
Inilah rincian harga tiket dan siteplan Green Day live in Jakarta. Tersedia harga mulai dari Rp 1.580.555 sampai Rp 2.655.555. Yuk buruan tiketnya. Jangan kehabisan ya. --Instagram @ravelentertainmen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: ravelentertainment