NewJeans Minta Min Hee Jin Dikembalikan sebagai CEO ADOR sebelum 25 September
NewJeans menyuarakan penolakan terhadap pemecatan Min Hee Jin dan meminta pengembalian posisi CEO sebelum 25 September--NewJeans_ADOR
HARIAN DISWAY - Girl grup K-pop NewJeans menghebohkan industri hiburan Korea Selatan dengan mengadakan siaran langsung mendadak di YouTube pada 11 September 2024. Siaran langsung tersebut berlangsung tanpa sepengetahuan agensi mereka, ADOR dan HYBE.
Kelima anggota NewJeans secara terbuka mengkritik manajemen baru ADOR dan menuntut agar Min Hee Jin dikembalikan ke posisi CEO sebelum 25 September 2024. Meskipun video siaran langsung tersebut telah dihapus dari saluran aslinya, rekaman yang diunggah ulang oleh penggemar tetap beredar di internet.
Tindakan NewJeans ini muncul setelah pengumuman pada 27 Agustus bahwa Min Hee Jin tidak lagi menjabat sebagai CEO ADOR. Namun, Min Hee Jin tetap akan memproduksi konten NewJeans sebagai direktur internal.
Para anggota NewJeans mengungkapkan ketidakpuasan mereka terhadap keputusan ini dan manajemen baru. Dalam siaran tersebut, masing-masing anggota NewJeans menyampaikan pendapat mereka.
BACA JUGA: Video NewJeans di Kanal YouTube Ban Heesoo Dihapus, Minji Frustrasi!
NewJeans saat melakukan siaran langsung mendadak di YouTube pada 11 September 2024, mengkritik manajemen ADOR dan menuntut kembalinya Min Hee Jin sebagai CEO--Youtube @pulwilwi
Hyein menjelaskan bahwa siaran langsung ini merupakan keputusan kolektif grup. “Kami mempersiapkan siaran langsung ini karena kami benar-benar ingin menyampaikan sesuatu. Apa yang kami katakan hari ini ditujukan pada HYBE," katanya.
"Kami sudah bertemu dengan manajemen dan menyampaikan pendapat kami, tetapi sepertinya apa yang kami inginkan tidak disampaikan dengan baik,” katanya.
Danielle menyebutkan bahwa bekerja bersama Min Hee Jin membuat mereka merasa memiliki tujuan yang sejalan dalam menciptakan musik dan mewujudkan dunia yang mereka impikan.
“Dengan CEO Min Hee Jin, kami dapat mempersiapkan setiap tugas dengan sepenuh hati, dan saya percaya itu terlihat dalam pekerjaan kami,” ungkap Danielle. Hanni juga berbagi pengalaman pribadi mereka.
Menggambarkan ketidakpuasan mereka terhadap manajemen baru. Dia menceritakan bagaimana seorang manajer dari grup lain di HYBE menginstruksikan anggota grup tersebut untuk mengabaikannya, meskipun mereka sudah saling menyapa.
BACA JUGA: NewJeans Kirim Petisi ke Pengadilan, Bela CEO ADOR Min Hee Jin
BACA JUGA: Perang Dingin HYBE dan ADOR: Kebebasan Berkreasi vs Perlakuan Tak Adil ke NewJeans
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: soompi