Hari Pertama Thrift Market Harian Disway X ARTi, Ribuan Item Berhasil Terjual

Hari Pertama Thrift Market Harian Disway X ARTi, Ribuan Item Berhasil Terjual

Hari Pertama Thrift Market Harian Disway X ARTi, Ribuan Item Berhasil Terjual. Dua pengunjung sedang mengamati item-item branded yang ada dalam Thrift Market Harian Disway X ARTi.-Dinar Mahkota Prameswari-Harian Disway

Hari pertama Thrift Market Harian Disway X ARTi berlangsung semarak. Acara itu berlangsung pada 13 September 2024 di kantor Harian Disway, Jalan Walikota Mustajab no 76 Surabaya. Sejak pagi telah tampak para pengunjung item-item Thrift. Bahkan hingga pukul 3 sore, telah ribuan produk berhasil terjual.

Sejak dibuka pukul 10 siang, sudah tampak puluhan pengunjung yang hadir dalam Thrift Market Harian Disway X ARTi. Ruang redaksi dan ruang lay out diisi ribuan item thrift. Produk-produk itu didatangkan dari ratusan dropshipper dari berbagai daerah.

Jarang yang membeli hanya satu item. Rata-rata memborong hingga empat sampai lima. Bahkan puluhan. Pengunjung menggendong barang belanjaannya hingga menggunung. Kemudian mengantre di kasir.

BACA JUGA:Lebih Dekat dengan ARTi, Partner Kerja Sama Harian Disway dalam Projek Thrift Market pada 13-14 September 2024


Hari Pertama Thrift Market Harian Disway X ARTi, Ribuan Item Berhasil Terjual. Salah seorang pengunjung mengamati atasan rajut yang ada dalam Thrift Market Harian Disway X ARTi, pada 13 September 2024.-Vincentius Andito-Harian Disway

Ruang depan kantor Harian Disway diubah menjadi ruang kasir. Direktur Keuangan Harian Disway Anna Wong dan Business Manager Vivian Vanessa melayani mereka satu per satu. "Dari pagi tadi sudah terjual ratusan. Enggak kehitung," ujar Vanessa. 

"Sudah sampai ribuan. Dari jam 10 pagi sampai tiga sore, sudah seribu lebih produk thrift yang terjual," sahut Anna. "Oh iya, kalau mau dihitung, bisa dilihat dari potongan bulat-bulat kecil di plastik itu," ujar Vanessa, kemudian menunjuk ke bawah.

Di lantai terdapat wadah untuk menempatkan potongan-potongan bulat kecil. Vanessa selalu memotong price tag menggunakan hole puncher untuk setiap item yang terjual. Potongan yang sedemikian banyak itu menunjukkan bahwa jumlahnya lebih dari seribu.

BACA JUGA:Thrift Market Harian Disway X ARTi, Brand Gucci Hanya 600 Ribu!

Produk thrifting yang dijual adalah barang-barang branded. Jika di luar harganya mencapai ratusan ribu hingga jutaan, dalam Thrift Market, hanya dijual dengan range harga mulai dari 15 ribu hingga 499 rupiah.

Berbagai brand mahal tersedia. Misalnya, jeans denim dari merek ternama seperti Lee Cooper, Calvin Klein, heels dari Malone Soulliers, sepatu sneakers dari brand PUMA, sandal Tory Burch, training pants Balenciaga, sepatu sneakers Nike, bahkan sabuk dari brand Fendi.

Jaket puffer merek Tommy Hilfiger pun harganya hanya 300 ribu. Jika di luar, jaket semacam itu dijual dengan harga 8 juta rupiah. Salah seorang pembeli, Theresia Katarina, memborong 8 item sekaligus. "Rata-rata mereknya Zara. Tapi ada juga H&M, Top Men, dan lain-lain," ungkapnya.


Hari Pertama Thrift Market Harian Disway X ARTi, Ribuan Item Berhasil Terjual. Antrean pengunjung yang memborong berbagai item thrift dalam Thrift Market Harian Disway X ARTi yang digelar di kantor Harian Disway, Jalan Walikota Mustajab no 76 Surabaya.-Boy Slamet-Harian Disway

BACA JUGA:Thrift Market Harian Disway X ARTi Berkonsep Garage Sale, Barang Diseleksi Ketat sebelum Dijual

Berbagai jenis busana yang dibeli Katarina. Seperti cardigan, pakaian casual, paling banyak sweater. "Buat persiapan. Barangkali suatu saat saya ke tempat-tempat yang dingin," ungkapnya. Beragam harganya. Mulai dari 60 ribu, paling mahal 170 ribu rupiah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: harian disway