Sinopsis Family by Choice, Ketika Hwang In Youp Terlibat Cinta Segitiga Lagi
Family by Choice--JTBC
Padahal, ia memiliki pribadi yang hangat dan penyayang. Terutama dihadapan Joo Won dan Hae Joon.
Di sisi lain, Joo Won tumbuh diiringi dengan kasih sayang ayahnya. Dia adalah gadis yang periang, penyayang, dan cerdas. Membuat orang lain nyaman berada di sisinya.
Sinopsis Family by Choice, ketika Hwang In Youp terlibat cinta segitiga lagi. Foto: Hwang In Youp dan Jung Chae Yeon dalam Family by Choice.-JTBC-Soompi
Sedangkan Hae Jun, ia adalah cowok yang penuh karisma dan talenta. Hae Joon sangat berbakat dalam olahraga basket. Ia merupakan atlet andalan SMA-nya. Tapi walau fisiknya kuat, perasaannya sangat lembut, sensitif, dan gampang mellow.
Mereka bertiga tumbuh baik dengan peran Jeong Jae dan Dae Wook sebagai ayah. Mereka berusaha membuat ketiga anaknya bahagia, dan melupakan masa lalu yang tak seharusnya membekas di benak mereka.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Drakor Lee Je Hoon yang Bakal Fan Meeting di Jakarta
BACA JUGA:Seru! 5 Drakor Nam Joo hyuk yang Bisa Ditonton Sambil Menunggu Comeback Pasca Wamil
Karena memiliki marga berbeda, orang-orang kerap meragukan bahwa mereka keluarga. Tapi, mereka selalu bersikeras bahwa hubungan yang mereka jalin adalah keluarga.
Keseharian mereka berjalan selayaknya keluarga dengan tiga orang anak. Bedanya, keluarga mereka memiliki dua ayah.
San Ha yang paling dewasa dalam segi mental, berperan sebagai anak sulung. Ia menjaga adik-adiknya agar tak berbuat masalah. Hae Joon sebagai anak tengah yang hanya mengikuti alur dan mengikuti keisengan sang adik bungsu, Joo Won.
Joo Won selalu menganggap San Ha dan Hae Joon sebagai kakak-kakak yang penyayang dan melndungi. Karena ia merupakan yang paling muda di keluarga itu. Mereka selalu menghabiskan waktu bertiga, saling berbagi cerita, dan segalanya.
Sinopsis Family by Choice, ketika Hwang In Youp terlibat cinta segitiga lagi. Foto: Hwang In Yeop dan Bae Hyun Sung bakal memperebutkan seorang gadis. -JTBC-Soompi
Seiring waktu, cepat atau lambat, ketiga remaja itu mulai mengalami jatuh cinta. Yang pertama merasakannya adalah si gadis Joo Won. Ia mulai berbunga-bunga setiap kali bertemu cowok yang dia taksir. Kedua kakaknya langsung khawatir.
BACA JUGA:Kenalan dengan 4 Aktor Dear Hyeri, Ketika Chemistry Shin Hye Sun dan Lee Jin Wook Diuji
BACA JUGA:4 Misteri Baru dari Love Next Door Episode 10, Ibu Choi Seung Hyo Sakit Pikun?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: my drama list