Denmark vs Spanyol 1-2: La Furia Roja Kunci Tiket ke Perempat Final
Timnas Spanyol berhasil kalahkan Timnas Denmark dengan skor 1-2 pada matchday kelima UEFA Nations League A grup 4. Sabtu, 16 November 2024--instagram @sefutbol
Tak ingin ketinggalan, Denmark berusaha bangkit dengan bermain lebih menyerang.
Christian Eriksen dan Albert Gronbaek menciptakan peluang, tetapi upaya mereka belum mampu menembus kokohnya pertahanan Spanyol. Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan 0-1 untuk tim tamu.
Memasuki babak kedua, Spanyol tetap tampil dominan untuk menggandakan keunggulan.
Usaha mereka akhirnya kembali membuahkan hasil pada menit ke-58. Ayoze Perez sukses mencetak gol kedua Spanyol setelah menuntaskan umpan terobosan dari Dani Olmo.
Ayoze Perez kembali menciptakan peluang berbahaya beberapa menit kemudian, tetapi tembakannya masih melenceng dari gawang yang dijaga Kasper Schmeichel.
BACA JUGA:Rodri Masuk Meja Operasi, Mimpi Buruk Man City dan Timnas Spanyol
BACA JUGA:Spanyol Tekuk Swiss 4-1, Joselu dan Fabian Ruiz Jadi Bintang
Aksi gelandang serang Spanyol, Dani Olmo, menghindari kawalan gelandan Denmark, Pierre Emile Hojbjerg. Sabtu, 16 November 2024--instagram @sefutbol
Di sisi lain, Denmark akhirnya berhasil memperkecil kedudukan pada menit ke-84. Gol dicetak Gustav Isaksen setelah memanfaatkan kesalahan backpass Fabian Ruiz kepada kiper David Raya.
Bola berhasil ditahan Isaksen dan bergulir masuk ke gawang Spanyol, mengubah skor menjadi 1-2.
Denmark hampir menyamakan kedudukan di masa injury time lewat peluang Andreas Skov Olsen dan Pierre Emile Hojbjerg. Namun kedua usaha tersebut digagalkan oleh penyelamatan gemilang David Raya.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-2 tetap bertahan untuk kemenangan tim tamu. Kemenangan ini memastikan Alvaro Morata dkk lolos ke babak perempat final UEFA Nations League 2024/2025.
BACA JUGA:Spanyol Ditahan Imbang Serbia 0-0, Yamal dan Nico Williams Tak Berkutik
BACA JUGA:Top! Spanyol Rebut Emas Sepak Bola Olimpiade Paris 2024, Bungkam Prancis di Kandang Sendiri
Spanyol harus kehilangan dua pemain penting di babak kedua. Alex Baena dan Martin Zubimendi terpaksa keluar lapangan setelah mengalami cedera.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: Marca