Daftar Pemenang Piala Citra FFI 2024, Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sabet 7 Penghargaan
Daftar pemenang piala citra FFI 2024. --YouTube Festival Film Indonesia
HARIAN DISWAY - Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2024 yang digelar di Nusantara Hall, ICE BSD City, Tangerang, pada Rabu, 20 November 2024, menjadi ajang penghargaan yang penuh kejutan dan prestasi gemilang.
Salah satu sorotan utama adalah film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film, yang berhasil membawa pulang penghargaan sebagai Film Cerita Panjang Terbaik. Film itu tidak hanya meraih penghargaan utama, tetapi juga mendominasi dengan menyabet tujuh piala sekaligus dari total 23 nominasi yang tersedia.
Penghargaan tersebut mencakup kategori Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik, Pencipta Lagu Tema Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, Pemeran Utama Pria Terbaik, Pemeran Utama Wanita Terbaik, serta penghargaan puncak, Film Cerita Panjang Terbaik.
BACA JUGA:Resensi Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Hitam Putih Penuh Warna
Sementara itu, Samsara juga tampil memukau dengan membawa pulang empat penghargaan. Garin Nugroho dinobatkan sebagai Sutradara Terbaik, dan kategori lainnya meliputi Pengarah Sinematografi Terbaik, Penata Musik Terbaik, serta Penata Busana Terbaik.
Pada malam tersebut, Piala Antemas diberikan kepada film Agak Laen atas kesuksesan komersialnya yang luar biasa, dengan jumlah penonton mencapai 9,1 juta.
Ajang itu juga menjadi momen istimewa bagi Imam Tantowi dan Gope T. Samtani, yang dianugerahi penghargaan Lifetime Achievement Award atas kontribusi dan dedikasinya dalam industri perfilman tanah air. Berikut adalah daftar lengkap pemenang Piala Citra FFI 2024.
BACA JUGA:Sadis! 5 Fakta Film Kabut Berduri, Putri Marino Jadi Detektif Sanja yang Selidiki Kasus Pembunuhan
1. Film Cerita Panjang Terbaik
Jatuh Cinta Seperti di Film-Film
2. Sutradara Terbaik
Garin Nugroho - Samsara
3. Pemeran Utama Pria Terbaik
Ringgo Agus Rahman - Jatuh Cinta Seperti di Film-Film
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: