PSM vs Persebaya di Stadion BJ Habibie, Laga Perdana Usai Renovasi!

Lawan Persebaya, PSM Kembali ke Stadion BJ Habibie.-PSM-PSM
HARIAN DISWAY – PSM Makassar akan bertemu Persebaya Surabaya di pekan ke-26 Liga 1 2024/2025. PT LIB memastikan pertandingan tersebut digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare.
Ini menjadi pertama kalinya PSM kembali berkandang di Pulau Sulawesi. Mereka harus mengungsi selama 11 laga kandang terakhir karena Stadion BJ Habibie direnovasi.
Pertandingan PSM vs Persebaya pada Jumat, 7 Maret 2025 merupakan yang pertama digelar setelah pemugaran selesai. Serta menjadi pertemuan kedua PSM dengan Persebaya pada musim 2024-2025.
“Iya, betul. Pertandingan PSM vs Persebaya pada Jumat nanti dipastikan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie,” ujar Public Relation PT LIB Syifa Nadhilah melalui pesan singkat pada Rabu, 5 Maret 2025.
PSM sendiri beberapa kali berganti venue kandang saat Stadion Gelora BJ Habibie direnovasi. Tim berjuluk Juku Eja itu pernah menggunakan Stadion Batakan (Balikpapan) dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).
BACA JUGA:3 Faktor Kemenangan 4-1 Persebaya atas Persib, Slavko Redam DDS!
BACA JUGA: Merinding! Persebaya Ulangi Kemenangan 4-1 Bejo Sugiantoro Lawan Persib
Stadion Gelora BJ Habibie memiliki kapasitas mencapai 8 ribu penonton dengan skema single seat. Proses renovasi yang dilakukan oleh pemerintah kota Parepare itu menelan biaya sebesar Rp113 miliar.
Syifa menambahkan bahwa PT LIB telah melakukan proses assessment terhadap stadion tersebut. Dari proses tersebut sudah dipastikan Stadion Gelora BJ Habibie bisa menjadi venue yang layak untuk menggelar pertandingan.
“Hari ini sedang dilakukan pengecekan atau inspeksi. Kalau proses asesmen sudah dari hari Jumat yang lalu,” tutur Syifa.
Sementara itu, pihak Persebaya masih menunggu kabar resmi terkait hasil assement tersebut. Syifa menuturkan nantinya pihak LIB akan segera memberi update kepada Bajol Ijo.
BACA JUGA:Rating Pemain Persebaya saat Gasak Persib 4-1, Bruno Moreira Tertinggi!
BACA JUGA:Persebaya vs Persib 4-1: Bajol Ijo Terkam Maung Bandung!
Pertemuan pertama PSM dengan Persebaya terjadi pada 23 Oktober 2024. Dalam pertandingan di Gelora Bung Tomo, Surabaya itu, kedua tim bermain imbang 1-1.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: