5 Fakta tentang Daredevil: Born Again, Matt Murdock Dapat Pacar Baru

Fakta unik di Daredevil: Born Again Season 2. --sargarme
Dalam serial ini, ia diperankan oleh Kamar de los Reyes. Sayangnya, aktor tersebut meninggal dunia pada 24 Desember 2023 akibat kanker. Untuk menghormatinya, episode kedua Born Again menampilkan tribute untuk mengenang De los Reyes.
BACA JUGA:Sinopsis Captain America: Brave New World, Sam Wilson Hadapi Presiden Red Hulk
BACA JUGA:5 Fakta Seru Captain America: Brave New World, Ada Tokoh Baru, Ada yang Comeback
Dalam Born Again, Hector Ayala bukan sekadar cameo. Ia muncul dalam adegan penting, di mana ia dituduh membunuh seorang polisi dalam insiden di stasiun metro. Matt Murdock kemudian membelanya secara pro bono.
Ini bukan sekadar pengenalan karakter, tetapi juga refleksi dari realitas hukum yang sering kali tidak adil bagi kaum minoritas. Keputusan Marvel membawa White Tiger ke dalam Born Again menambah warna dan keberagaman dalam MCU.
White Tiger bukan hanya pahlawan, tetapi juga simbol perlawanan terhadap ketidakadilan. Dengan penampilan perdananya di Daredevil: Born Again, bukan tidak mungkin ia akan menjadi bagian penting dari narasi besar Marvel di masa depan.
5. Wilson Fisk: Dari Raja Kriminal ke Politisi
Kingpin (Vincent D’Onofrio) kini berambisi menguasai Hell’s Kitchen bukan hanya lewat kejahatan, tapi juga lewat politik. --looper
Wilson Fisk alias Kingpin tidak pernah puas hanya menjadi penguasa kriminal. Dalam Daredevil: Born Again, ia mengambil langkah lebih besar: masuk ke dunia politik.
Dengan citra sebagai seorang reformis yang ingin membersihkan kota dari kriminalitas, Fisk mencalonkan diri sebagai walikota New York. Dan terpilih!
BACA JUGA:7 Film dan Serial MCU yang Wajib Ditonton Sebelum Nonton Captain America: Brave New World
BACA JUGA:Perbedaan Captain America: Brave New World Dengan Trilogi Sebelumnya
Dengan menjadi pemimpin kota, Fisk tidak hanya mengendalikan kejahatan dari balik bayangan. Tetapi juga secara sah memiliki otoritas penuh atas sistem hukum dan kepolisian. Ini mimpi buruk bagi Daredevil. Karena musuhnya kini tidak bisa dikalahkan hanya dengan tinju dan tendangan.
Dalam komik, alur itu diangkat dalam Daredevil: Mayor Fisk. Kingpin menggunakan posisinya untuk mengeluarkan undang-undang yang melarang vigilante. Dengan MCU yang semakin condong ke arah politik dan konspirasi, langkah itu menjadi relevan.
Pertanyaannya, bagaimana Daredevil menghadapi musuh yang menguasai semua perangkat hukum? Ini jelas bukan sekadar pertarungan fisik. Tetapi perang ideologi dan strategi yang akan menentukan siapa yang benar-benar mengendalikan Hell’s Kitchen. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber