Leverkusen vs Bayern 0-2 (Agg 0-5): Harry Kane Bawa Die Roten Lolos ke Perempat Final UCL!

Selebrasi Harry Kane setelah menjebol gawang Bayer Leverkusen di leg kedua 16 besar Liga Champions, Rabu, 12 Maret 2025-Reuters-
Berawal dari tendangan bebas dari tengah lapangan menemui Kane yang tak terkawal di kotak penalti. Dengan ketenangan yang luar biasa, Kane membobol gawang Leverkusen. Bayern unggul 1-0.
Selebrasi Alphonso Davies pasca mencetak gol kedua Bayern Munchen ke gawang Bayer Leverkusen di Liga Champions, Rabu, 12 Maret 2025-Reuters-
Hradecky kembali menunjukkan kemampuan luar biasanya dengan menggagalkan peluang emas yang diciptakan Kingsley Coman.
BACA JUGA:125 Tahun Bayern Munich, Nostalgia Cafe Gisela dalam Desain Jersey Baru
BACA JUGA:Arda Guler Kesulitan di Madrid: Liverpool, MU, dan Bayern Pantau Situasi
Walaupun Leverkusen berusaha merespons, ancaman dari Jeremie Frimpong masih bisa diredam oleh kiper Bayern, Jonas Urbig, yang sigap menjaga gawangnya.
Bayern tidak berhenti sampai di situ. Mereka berhasil mencetak gol kedua pada menit ke-70. Leroy Sane, dengan kecepatan dan kelincahan, berhasil melepaskan diri dari kepungan tiga pemain lawan di sisi kanan.
Ia kemudian mengalirkan bola kepada Leon Goretzka, yang dengan cepat memberikannya kembali kepada Kane.
Dengan cerdik, Kane memindahkan bola ke sisi kiri di mana Alphonso Davies sudah siap sedia. Sepakan voli Davies meluncur deras ke gawang, tak bisa dibendung oleh Hradecky.
Walaupun Bayern memiliki peluang untuk menambah skor melalui Jamal Musiala, sepakan kerasnya masih menerpa mistar gawang. Meskipun begitu, Die Roten berhasil mempertahankan keunggulan 2-0 hingga akhir pertandingan. (*)
BACA JUGA:Florian Wirtz Cedera, Leverkusen Hadapi Bayern Munich Tanpa Pilar Utama
BACA JUGA:Leverkusen vs Bremen 0-2: Die Werkself Tumbang di Kandang, Semakin Tertinggal dari Bayern Munchen
Susunan Pemain Leverkusen vs Bayern
Bayer Leverkusen (4-5-1): 1-Hradecky (GK); 13-Arthur, 4-Tah, 5-Hermoso, 3-Hincipie; 30-Frimpong, 25-Palacios, 34-Xhaka, 24-Garcia, 20-Grimaldo; 14-Schick
Pelatih: Xabi Alonso
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: dazn