Cara Menghindari Ghibah dan Menjaga Lisan selama Ramadan

Ghibah adalah perbuatan tidak terpuji yang dapat mengurangi pahala puasa. --Pinterest
HARIAN DISWAY - Ghibah atau membicarakan keburukan orang lain adalah kebiasaan buruk yang sering terjadi tanpa disadari. Dalam Islam, ghibah termasuk dalam dosa besar yang harus dihindari, terutama di bulan Ramadan ketika setiap amalan dilipatgandakan pahalanya sehingga kita harus bisa menahan diri dan menjaga lisan.
Pengertian ghibah dan bahayanya
Ghibah secara sederhana dapat diartikan sebagai membicarakan seseorang yang tidak hadir dengan sesuatu yang tidak disukainya, meskipun hal itu benar. Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Muslim, Rasulullah SAW bersabda:
“Tahukah kalian apa itu ghibah?” Para sahabat menjawab, “Allah dan Rasul-Nya lebih mengetahui.” Rasulullah bersabda, “Yaitu engkau menyebut saudaramu dengan sesuatu yang tidak disukainya.” Seseorang bertanya, “Bagaimana jika yang aku katakan itu benar adanya?” Rasulullah menjawab, “Jika memang benar, maka engkau telah mengghibahnya. Namun, jika tidak benar, maka engkau telah memfitnahnya.” (HR. Muslim)
BACA JUGA: 6 Amalan Utama yang Dianjurkan di Bulan Ramadan
Dari hadis ini, jelas bahwa ghibah tetap tidak diperbolehkan meskipun yang dibicarakan itu benar. Apalagi jika yang dibicarakan tidak sesuai fakta, maka hal tersebut sudah masuk dalam kategori fitnah yang dosanya lebih besar. Ghibah juga dapat merusak hubungan antar sesama, menimbulkan kebencian dalam pergaulan.
Mengapa harus menghindari ghibah di bulan Ramadan?
Puasa bukan hanya sekadar menahan lapar dan haus, tetapi juga menahan diri dari hal-hal yang dapat mengurangi pahala. Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa yang tidak meninggalkan perkataan dusta dan perbuatan buruk, maka Allah tidak butuh ia meninggalkan makan dan minumnya.” (HR. Bukhari)
Dari hadis ini, kita dapat memahami bahwa menjaga lisan dari perkataan yang tidak baik adalah bagian dari kesempurnaan ibadah puasa. Jika seseorang tetap melakukan ghibah, puasanya bisa kehilangan nilai spiritualnya, bahkan bisa menjadi sia-sia.
Terdapat beberapa tip yang bisa dilakukan untuk menghindari ghibah selama puasa di bulan Ramadan. --Pinterest
BACA JUGA: 7 Perkara yang Dapat Menghilangkan Pahala Puasa Ramadan
Tip menghindari ghibah di bulan Ramadan
1. Sibukkan Diri dengan Ibadah
Ketika kita memiliki waktu luang yang banyak, godaan untuk bergosip atau membicarakan orang lain menjadi lebih besar. Oleh karena itu, manfaatkan waktu luang dengan kegiatan bermanfaat seperti membaca Al-Qur’an, berdzikir, atau mendengarkan kajian Islam.
2. Berkumpul dengan Orang yang Positif
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: