Hindari Makanan Ini saat Sahur Agar Puasa Tetap Bertenaga

Memilih makanan sahur yang memiliki cukup gizi agar puasa tetap bertenaga. --Pinterest
HARIAN DISWAY - Saat menjalani ibadah puasa, sahur menjadi salah satu momen penting yang tidak boleh dilewatkan. sahur bukan sekadar mengisi perut, tetapi juga bertujuan untuk menjaga energi tubuh agar tetap kuat selama berpuasa.
Namun, pemilihan makanan yang kurang tepat justru bisa membuat tubuh lebih cepat lapar dan lemas. Ada beberapa jenis makanan yang sebaiknya dihindari saat sahur karena kandungan gizinya yang rendah dan cepat dicerna oleh tubuh.
1. Makanan Tinggi Karbohidrat Sederhana
Karbohidrat memang menjadi sumber energi utama bagi tubuh, tetapi tidak semua jenis karbohidrat baik dikonsumsi saat sahur. Makanan seperti roti tawar putih dan mi instan mengandung karbohidrat sederhana yang mudah dicerna dan cepat meningkatkan kadar gula darah.
BACA JUGA: 13 Makanan Sahur yang Membuat Perut Kenyang Lebih Lama
Setelah itu, kadar gula darah akan turun drastis, menyebabkan rasa lapar lebih cepat muncul. Sebaiknya, pilih karbohidrat kompleks seperti nasi, roti gandum, atau oatmeal yang lebih lama dicerna oleh tubuh.
2. Makanan Tinggi Gula
Makanan manis seperti kue, biskuit, sereal manis, dan minuman bersoda juga sebaiknya dihindari saat sahur. Kandungan gula yang tinggi dapat memberikan energi instan tetapi hanya bersifat sementara.
Setelah beberapa jam, tubuh akan mengalami penurunan energi yang drastis dan menyebabkan rasa lemas serta mudah lapar. Sebagai gantinya, pilih buah-buahan dengan kandungan serat tinggi seperti apel, pisang, atau kurma yang bisa memberikan energi tahan lama.
BACA JUGA:Apakah Boleh Puasa Tanpa Sahur? Begini Penjelasannya
3. Makanan Berminyak dan Gorengan
Gorengan dan makanan berlemak tinggi seperti ayam goreng, kentang goreng, atau makanan cepat saji memang menggugah selera, tetapi kurang ideal untuk sahur.
Makanan berminyak sulit dicerna dan bisa menyebabkan gangguan pencernaan seperti kembung dan asam lambung naik. Selain itu, makanan berlemak juga dapat membuat tubuh merasa haus lebih cepat.
Sebagai alternatif, pilih makanan yang dipanggang atau dikukus agar lebih sehat dan tetap mengenyangkan agar puasa tetap bertenaga.
Kurangnya asupan nutrisi saat sahur bikin kamu mudah mengantuk dan lemas sepanjang hari.--freepik.com
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: