11 Cara Mencegah Mabuk Perjalanan di Transportasi Umum saat Mudik Lebaran 2025

Cara mencegah mabuk perjalanan di transportasi umum saat mudik Lebaran 2025. - Danu - Pexels
HARIAN DISWAY- Mudik atau pulang ke kampung halaman sudah menjadi kebiasaan orang indonesia jelang Hari Raya. Ada yang Mudik dengan menaiki transportasi umum, seperti bus, kereta api, kapal, dan pesawat.
Menaiki transportasi umum saat mudik adalah kegiatan yang melelahkan. Karena harus berdesak-desakan dengan barang bawaan dan penumpang lainnya.
Belum lagi ada goncangan di jalan yang membuat mabuk perjalanan. Gejala mabuk perjalanan biasanya berupa mual, pusing, muntah, mual, dan sakit kepala.
BACA JUGA:Polisi Awasi Travel Gelap Jelang Mudik Lebaran
Gejala tersebut akan membuat perjalanan menjadi tidak nyaman. Pun, mengganggu kesehatan tubuh. Tapi terdapat 11 cara mencegah mabuk perjalanan di transportasi umum saat mudik Lebaran 2025:
1. Memilih Letak Duduk yang Tepat
Cara mencegah mabuk perjalanan di transportasi umum saat mudik Lebaran 2025 dengan memilih letak duduk yang tepat. - Jakob Scholz - Pexels
Ada cara mencegah mabuk perjalanan di transportasi umum, seperti kapal, bus, dan kereta api. Kalau sedang naik bus atau mobil, maka pilih saja tempat duduk yang ada di bagian depan.
Ketika mudik Lebaran 2025 dengan kapal atau kereta, maka sebaiknya tidak berjalan melawan arah gerak dari transportasi umum tersebut.
BACA JUGA:Pantau Cuaca dan Jalur Mudik Bisa Lewat Mudikpedia, Download Aplikasinya di Sini!
Ikuti saja arahnya dari bagian belakang ke depan. Usahakan selalu menghadap depan. Tidak menghadap ke posisi yang berlawanan dengan arah laju kendaraan agar tidak mual.
2. Menghirup Udara Segar
Menghirup udara segar bisa dengan cara membuka jendela saat sedang dalam kendaraan. Itu akan membantu meredakan gejala mabuk perjalanan.
Tetapi jika tidak memungkinkan untuk membuka jendela, maka gunakan kipas angin portable. Agar udara bisa berembus ke wajah.
3. Memilih Posisi yang Sesuai
Selama perjalanan, bisa memilih posisi duduk yang sesuai. Bagi beberapa orang, menaiki transportasi umum dengan cara berbaring mungkin dapat meredakan gejala mabuk perjalanan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber