Hotel Sheraton Surabaya Gelar Event Glowing Ramadhan Weekend Ngabuburit, Hadirkan Tausiyah Umi Pipik

Hotel Sheraton Surabaya Gelar Event Glowing Ramadhan Weekend Ngabuburit, Hadirkan Tausiyah Umi Pipik

Uztadzah Umi Pipik hadir ke dalam ballroom hotel Sheraton Surabaya untuk memberikan tausiyah penyejuk hati sembari menunggu berbuka.-media Sheraton Hotel Surabaya-media Sheraton Hotel Surabaya

HARIAN DISWAY - Sheraton Hotel Surabaya memeriahkan Ramadan dengan menggelar event berjudul Glowing Ramadhan Weekend Ngabuburit. Bertempat di Grand Ballroom Hotel Sheraton Surabaya pada Sabtu, 22 Maret 2025. 

General Manager Sheraton Surabaya, Reza Aryawarman, berharap pengalaman ini bisa memberikan inspirasi dan menjadi bagian dari kenangan Ramadan yang berharga bagi semua yang hadir.

"Kami sangat senang melihat antusiasme yang luar biasa dari para peserta. Glowing Ramadhan Weekend Ngabuburit bukan hanya tentang ngabuburit dan berbuka bersama, tetapi juga tentang refleksi diri, kebersamaan, dan merawat diri dari dalam maupun luar." jelas Reza.

BACA JUGA: Hari Perempuan, Hotel Ciputra World Surabaya Gelar Buka Bersama dengan Anak Yatim, Dhuafa, dan Rekan Disabilitas

Acara dimulai dengan pengenalan model-model hijab dari sebuah brand yang cukup terkenal di Surabaya. Brenda, moderator busana hijab tersebut memberi penjelasan terkait model hijab yang sesuai dengan beragam bentuk wajah wanita Indonesia.


Acara Glowing Ramadan dimulai dengan pengenalan model-model hijab dari sebuah brand yang cukup terkenal di Surabaya-media Sheraton Hotel Surabaya-media Sheraton Hotel Surabaya

"Kadang, kita suka pakai pashmina. Tapi ternyata model hijab itu kurang cocok sama bentuk wajah. Malah jadi tidak sesuai dan wajah jadi keliatan lebih lebar. Tapi itu bisa diakalin dengan banyak cara" ungkap Brenda.

Selanjutnya, salah seorang tamu yang beruntung berkesempatan naik ke atas panggung untuk di hijab-do. Dilakukan langsung oleh Brenda. Momen menarik lainnya adalah mini fashion show. Dilakukan oleh beberapa model.

BACA JUGA: The Ramoe by Excotel Hotel Hadirkan Menu Ramadhan dengan Hidangan dari Berbagai Belahan Dunia

Mereka berjalan di atas catwalk untuk mendemokan beberapa koleksi outfit hari raya. Ada pula demo Personal Color Analysis. Itu merupakan rangkaian proses untuk menemukan warna yang cocok dikenakan seseorang.

Sesi itu memberi wawasan tentang pemilihan warna. Personal color yang tepat akan membuat seseorang terlihat lebih fresh. Warna baju, kerudung dan make up yang sesuai dengan tone kulit akan membuat seseorang tampak lebih muda.


Acara Glowing Ramadan dilengkapi dengan demo Personal Color Analysis.-media Sheraton Hotel Surabaya-media Sheraton Hotel Surabaya

 

Pada penghujung acara, Pipik Dian Irawati Popon atau yang kerap disapa Ustazah Umi Pipik, hadir ke dalam ballroom untuk memberikan tausiyah. Sembari menunggu waktu berbuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: harian disway