Harga Emas Antam Sentuh Rekor Tertinggi, Naik Rp16.000 Menjelang Lebaran!

Harga Emas Antam Sentuh Rekor Tertinggi, Naik Rp16.000 Menjelang Lebaran!

H-3 Lebaan Idul Fitri 2025, harga emas antam meroket hingga mencapai Rp1,792 juta per gram.-@antamlogammulia-Instagram

HARIAN DISWAY - Tiga hari menjelang Lebaran Idulfitri 2025, harga emas Antam mencatatkan kenaikan signifikan sebesar Rp 16.000 per gram, sehingga mencapai Rp 1.792.000 per gram pada Jumat, 28 Maret 2025. Kenaikan itu menjadi rekor tertinggi dalam enam bulan terakhir.

Berdasarkan data dari laman Logam Mulia, berikut daftar harga dasar emas batangan Antam dalam berbagai ukuran setelah dikenai pajak PPh 0,25 persen:

  • 0,5 gram – Rp946.000 (setelah pajak Rp948.365)
  • 1 gram – Rp1.792.000 (setelah pajak Rp1.796.480)
  • 2 gram – Rp3.524.000 (setelah pajak Rp3.532.810)
  • 3 gram – Rp5.261.000 (setelah pajak Rp5.274.153)
  • 5 gram – Rp8.735.000 (setelah pajak Rp8.756.838)
  • 10 gram – Rp17.415.000 (setelah pajak Rp17.458.538)
  • 25 gram – Rp43.412.000 (setelah pajak Rp43.520.530)
  • 50 gram – Rp86.745.000 (setelah pajak Rp86.961.863)
  • 100 gram – Rp173.412.000 (setelah pajak Rp173.845.530)
  • 250 gram – Rp433.265.000 (setelah pajak Rp434.348.163)
  • 500 gram – Rp866.320.000 (setelah pajak Rp868.485.800)
  • 1.000 gram – Rp1.732.600.000 (setelah pajak Rp1.736.931.500)

BACA JUGA:Emas Masih Dinilai Investasi Aman

Sementara itu, emas batangan gift series juga mengalami kenaikan harga. Untuk gift series 0,5 gram dibanderol Rp 1.016.000 dan setelah dikenai pajak PPh menjadi Rp 1.018.540.

Sedangkan gift series 1 gram dihargai Rp 1.942.000 dan setelah pajak menjadi Rp 1.946.855.

Khusus untuk emas batangan edisi Selamat Idul Fitri, harga untuk ukuran 5 gram mencapai Rp 9.570.000, yang setelah dikenai pajak PPh menjadi Rp 9.593.925.

BACA JUGA:Update Harga Emas 24 Maret 2025: Cek Pergerakan di Pegadaian dan Antam, Naik atau Turun?

Harga Emas Naik Empat Kali dalam Sepekan

Sepanjang minggu terakhir, harga emas Antam mengalami kenaikan sebanyak empat kali, penurunan sebanyak dua kali, dan stabil satu kali.

Kenaikan pertama terjadi pada Senin, 24 Maret 2025, saat harga emas naik Rp 1.000 menjadi Rp 1.765.000 per gram.

Kenaikan berlanjut pada Rabu, 26 Maret 2025, hingga mencapai Rp 1.769.000 per gram.

Pada Kamis, 27 Maret 2025, harga emas kembali naik menjadi Rp 1.776.000 per gram, sebelum akhirnya mencapai puncaknya hari ini di Rp 1.792.000 per gram.

Dengan tren kenaikan itu, para analis memperkirakan harga emas masih berpotensi naik hingga setelah Lebaran, didorong oleh meningkatnya permintaan menjelang perayaan Idulfitri. 

*) Mahasiswa magang dari UIN Sunan Ampel Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: