Chelsea vs Legia Warsawa 1-2 (Agg. 4-2): Meski Kalah The Blues Tetap Lolos ke Semifinal Conference League

Selebrasi pemain Legia Warsawa pasca mengalakan Chelsea 2-1 di leg kedua perempat final UEFA Conference League, Jumat, 18 April 2025-Instagram @legiawarsawa-
HARIAN DISWAY - Chelsea menelan kekalahan di leg kedua perempat final UEFA Conference League. The Blues (sebutan Chelsea) takluk tipis 1-2 dari Legia Warsawa, Jumat, 18 April 2025.
Dwigol kemenangan Legia Warsawa diciptakan oleh Tomas Pekhart lewat titik putih dan Steve Kapuadi. Sedangkan gol tunggal balasan tuan rumah lahir dari aksi Marc Cucurella.
Meski menelan kekalahan, pasukan Enzo Maresca dipastikan lolos ke babak semifinal. Sebab, pada leg pertama mereka berhasil menang telak 3-0 di markas Legia Warsawa.
BACA JUGA:Legia Warsawa vs Chelsea 3-0 di Conference League: The Blues Menang Mudah
BACA JUGA:Rating Pemain Chelsea Pasca Seri 0-0 Konta Brentford, Nkunku Remidi!
Jalannya Pertandingan Chelasea vs Legia Warsawa
Kekecewaan Tyrique George setelah gagal mencetak gol ke gawang Legia Warsawa, Jumat, 18 April 2025-Harry Murphy-Getty Images
Laga baru berjalan 10 menit, Chelsea sudah harus menghadapi bencana. Wasit menunjuk titik putih setelah kiper muda Filip Jorgensen melakukan pelanggaran terhadap Tomas Pekhart di kotak penalti.
Pelanggaran itu langsung dihukum dengan tendangan penalti untuk Legia Warsawa. Pekhart, yang juga menjadi algojo, tak menyia-nyiakan kesempatan.
Ia sukses menyarangkan bola ke gawang Chelsea, membawa tim tuan rumah unggul 1-0. Gol itu tentu saja memberi harapan bagi Legia Warsawa untuk membalikkan defisit agregat 3-0 dari leg pertama.
Chelsea tidak tinggal diam. Di menit ke-33, Marc Cucurella berhasil membayar lunas kerja keras timnya dengan mencetak gol penyama kedudukan.
Berkat assist brilian dari Jadon Sancho, Cucurella melepaskan tembakan keras yang tak mampu dihalau kiper Legia Warsawa. Skor berubah menjadi 1-1.
Namun, kegembiraan The Blues hanya bertahan sesaat. Di menit ke-43, Cucurella kembali mencetak gol lewat sundulan akurat. Sayangnya, setelah tinjauan VAR, gol tersebut dianulir karena posisi offside.
BACA JUGA:Masa Depan Jadon Sancho di Chelsea: Antara Kenyamanan dan Ketidakpastian
BACA JUGA:Arsenal vs Chelsea 1-0: Mikel Merino Buat The Gunners Bungkam The Blues
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: