Wow! Marc Marquez Salip 10 Pembalap meski Motor Rusak Berat di MotoGP Jerez 2025

Tanda panah hijau, menunjukkan adanya kerusakan besar di area Fairing motor Marc Marquez, saat GP-Jerez akhir pekan kemarin. --Twitter MotoGP @MotoGP
HARIAN DISWAY - Marc Marquez kembali menunjukkan determinasi luar biasa di MotoGP Jerez 2025. Meskipun mengalami crash yang menyebabkan kerusakan berat pada motornya, pembalap Ducati Lenovo ini tetap bangkit, menyalip 10 posisi, dan finis di urutan ke-12.
Di tengah keterbatasan aerodinamika akibat kerusakan motor, Marc membuktikan bahwa skill dan talenta murninya masih menjadi kekuatan utama dalam persaingan sengit MotoGP musim ini.
Kesalahan Berulang Marc Marquez Musim Ini
Marc Marquez (Ducati Lenovo) kembali melakukan kesalahan pada musim ini. Sebelumnya, ia mengalami kecelakaan di Grand Prix Amerika di kandang sendiri, dan kali ini ia mengulanginya di GP Jerez.
Saat balapan di Austin, meski sempat mencoba melanjutkan balapan dengan motor yang rusak parah, ia akhirnya harus kembali ke paddock dan menyudahi balapan dengan status Did Not Finish (DNF).
Akhir pekan lalu di Jerez, Marc kembali melakukan kesalahan serupa. Saat berjuang untuk posisi pertama, ia kehilangan kendali di lap ketiga balapan utama saat berada di posisi ketiga, tepat di belakang Fabio Quartararo (Yamaha Monster Energy) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
BACA JUGA:GP Jerez 2025: Alex Marquez Buktikan Ketangguhan, Quartararo P2
BACA JUGA:Marquez Bersaudara Terhindar dari Penalti Grid Usai Insiden Lampu Merah
Meskipun mengalami kerusakan parah pada motor Ducati GP25 miliknya, Marc tetap memaksakan diri bertahan hingga akhir balapan.
Pembalap bernomor start #93 itu berhasil finis di posisi ke-12, mengamankan empat poin berharga yang bisa sangat penting dalam akumulasi klasemen akhir musim.
Analisis Crash dan Dampak Kerusakan Motor
Crash tunggal yang dialami Marc menyebabkan fairing sisi kiri motornya rusak parah. Meski tidak separah insiden di COTA (GP Americas), kerusakan tersebut tetap signifikan: winglet utama kiri tergores, sidepod kiri hilang, downwash duct kiri terkelupas, dan bagian fairing ground effect sebelah kiri mengalami kerusakan berat.
Secara teori aerodinamika, kerusakan ini seharusnya memengaruhi performa motor saat melibas tikungan-tikungan cepat ke kiri seperti T4, T5, T7, dan T8, karena berkurangnya downforce.
Namun, kenyataannya, Marc tetap mampu mencatatkan waktu lap kompetitif. Bahkan, beberapa kali ia mencatat waktu 1 menit 37 detik, setara atau mendekati kecepatan pembalap lain. Satu kata untuk Marc Marquez: Amazing!
BACA JUGA:Sprint Race Jerez: Marc Marquez Tak Terbendung, Ducati Sapu Bersih Podium
BACA JUGA:Fabio Quartararo Pecahkan Rekor Jerez, Yamaha Rebut Pole Position MotoGP 2025
Skill dan Talenta yang Menutupi Kekurangan Motor
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: