Muhammad Haikal Tembus Top 50 Campers DBL Camp 2025, Banggakan Bengkulu Selatan!

Muhammad Haikal Malik Campers DBL Camp 2025 asal Bengkulu Selatan-DBL Indonesia-
HARIAN DISWAY - Di tengah gemerlap talenta-talenta basket nasional, ada satu nama yang mencuri perhatian di Kopi Good Day DBL Camp 2025. Ia adalah Muhammad Haikal Malik.
Pemain muda asal SMAN 1 Bengkulu Selatan itu sukses menembus jajaran Top 50 Campers. Kini ia juga menjadi simbol harapan bagi daerah-daerah yang selama ini belum tersentuh kompetisi basket besar seperti Honda DBL with Kopi Good Day.
Baginya, keberhasilan tersebut adalah bukti nyata bahwa mimpi tidak mengenal batas geografis.
BACA JUGA:Kerja Keras Danu Satria di DBL Camp 2025, Perjuangkan Mimpi di Dunia Basket
BACA JUGA:Pembuktian Danu Satria di DBL Camp, Sabet Raja Beep Test dengan 125 Lap
Dari Wilayah Non-DBL Menuju Panggung Nasional
Kopi Good Day DBL Camp 2025 akan digelar mulai 29 April hingga 4 Mei 2025 di Jakarta-DBL Indonesia-
Berbeda dengan banyak peserta lainnya, Haikal bukan berasal dari wilayah yang secara langsung terlibat dalam kompetisi Honda DBL.
Untuk bisa masuk ke ajang ini, ia harus melewati jalur seleksi khusus, DBL Play Road to Kopi Good Day DBL Camp 2025, sebuah program yang dirancang untuk membuka akses lebih luas bagi student athlete dari daerah-daerah non-DBL.
"Enggak menyangka sih, Kak. Pokoknya gak menyangka bisa masuk ke Top 50," ujar Haikal dengan nada penuh rasa syukur.
"Sebelum DBL Camp tuh saya gak punya gambaran apa-apa. Cuma tanya-tanya ke coach aja, karena gak bisa tanya teman juga—kan di daerah saya gak ada DBL," lanjutnya.
Namun, keterbatasan informasi dan pengalaman tidak membuatnya gentar. Justru sebaliknya, Haikal datang ke Jakarta dengan tekad baja.
Baginya, itu bukan sekadar tentang pengalaman, melainkan pembuktian bahwa anak-anak dari Bengkulu Selatan juga punya kualitas untuk bersaing di level nasional.
BACA JUGA:Rekor Beep Test di Kopi Good Day DBL Camp 2025, Kartika Hatta Tuntaskan 102 Lap!
BACA JUGA:Kopi Good Day DBL Camp 2025 Kian Merata, Loloskan 50 Campers dari 18 Provinsi di Indonesia
Perjalanan Panjang Muhammad Haikal Malik Menuju DBL Camp
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: