Sinopsis Film Steve: Cillian Murphy Jadi Kepala Sekolah Reformasi, Tayang di Netflix Hari Ini!

Sinopsis Film Steve: Cillian Murphy Jadi Kepala Sekolah Reformasi, Tayang di Netflix Hari Ini!

Poster film Steve, tayang di Netflix mulai 3 Oktober 2025.--imdb.com

HARIAN DISWAY - Netflix siap menghadirkan film drama terbaru berjudul Steve yang dibintangi Cillian Murphy. Film ini jadi salah satu rilisan yang paling ditunggu di akhir 2025.

Disutradarai oleh Tim Mielants, Steve kembali mempertemukan Murphy dengan sosok yang pernah menggarap serial Peaky Blinders. Kehadiran film ini juga semakin menegaskan kemampuan Murphy membawakan peran yang intens.

Steve lebih dulu tayang di Toronto International Film Festival 2025 sebelum dirilis di bioskop Amerika dan Inggris pada 26 September 2025. Film ini kemudian hadir di Netflix secara global mulai 3 Oktober 2025.

Bagaimana dengan kisahnya? langsung simak sinopsisnya berikut ini. 

BACA JUGA:Trailer Perdana Film 28 Years Later Rilis, Cillian Murphy Jadi Zombie

BACA JUGA:5 Akting Terbaik Cillian Murphy, Selain Oppenheimer


Steve (Cillian Murphy), kepala sekolah reformasi, memimpin murid-murid bermasalah dengan tegas tapi penuh empati.--imdb.com

Sinopsis Film Steve

Steve berlatar pertengahan tahun 1990-an dan film ini berfokus pada tokoh Steve (Cillian Murphy), seorang kepala sekolah di sekolah reformasi yang menampung anak laki-laki bermasalah. Sekolah itu dikenal sebagai "kesempatan terakhir" sebelum mereka benar-benar tersingkir dari sistem pendidikan.

Sehari penuh jadi titik balik ketika Steve harus menghadapi ancaman penutupan sekolah oleh pihak berwenang. Ia mencoba membuktikan bahwa metode keras sekaligus penuh kasih yang ia terapkan benar-benar bisa menyelamatkan siswanya.


Di balik wajah tegasnya, Steve (Cillian Murphy) menghadapi tekanan berat dari pihak berwenang dan tanggung jawab besar terhadap murid-muridnya.--imdb.com

Di balik sosok tegasnya, Steve menyimpan pergulatan batin tentang kesehatan mentalnya sendiri. Ia berjuang agar tidak runtuh di depan murid-murid yang sangat membutuhkan figur panutan.

Film ini juga memperlihatkan interaksi emosional antara Steve dengan para siswa yang keras kepala namun rapuh. Momen-momen ini menampilkan dilema: apakah ia mampu menyeimbangkan tanggung jawab sebagai pemimpin dengan luka pribadinya.

BACA JUGA:5 Film Seru Netflix untuk Menemani Long Weekend

BACA JUGA:6 Serial Netflix Terbaru September 2025, dari Wednesday 2 hingga Alice in Borderland III

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: