5 Akting Terbaik Cillian Murphy, Selain Oppenheimer

5 Akting Terbaik Cillian Murphy, Selain Oppenheimer

5 Akting terbaik Cillian Murphy, selain Oppenheimer. --

HARIAN DISWAY - Cillian Murphy mencapai puncak kejayaan sebagai aktor pada 2023-2024. Tahun lalu, ia membintangi Oppenheimer. Sebuah film sejarah yang mengantarnya mencapai berbagai penghargaan sepanjang awards season kali ini.

Berkat film garapan sutradara Christopher Nolan itu, ia meraih piala Oscar kategori Aktor Terbaik dalam Academy Awards ke-96 pada Senin, 11 Maret 2024. Sebelumnya, ia telah memborong piala Golden Globes, BAFTA, dan SAG Awards.

Oppenheimer menandai tonggak penting dalam karier Cillian Murphy. Sebab, itu adalah kali pertama ia mendapatkan peran utama dalam film Nolan. Sebelumnya, mulai Batman Begins (2005) hingga Dunkirk (2017), ia selalu diberi peran pendukung.

BACA JUGA:Oscars 2024: Cillian Murphy Menang Aktor Terbaik, Ini Kenangannya dengan Nolan

Sudah begitu, perannya dalam Oppenheimer diambil dari sosok nyata. Ia adalah J Robert Oppenheimer, ahli fisika AS di era Perang Dunia II yang membuat bom atom. "Karyanya" dijatuhkan di Hiroshima dan Nagasaki, membnuh ratusan ribu orang sekaligus menghentikan perang.

Namun, selain menjadi Bapak Bom Atom, Cillian Murphy juga harus mendapatkan di berbagai film dan serial yang pernah ia bintangi. Sebab, aktingnya memang selalu top notch. Ia piawai memainkan emosi penonton. Entah itu emosi marah, simpati, atau empati.

Berikut ini 5 karya Cillian Murphy yang masuk kategori wajin tonton selain Oppenheimer.

BACA JUGA:Dukung Barbenheimer, Bintang Oppenheimer Cillian Murphy 100 Persen Nonton Barbie

1. A Quiet Place II (Emmett)


5 Akting terbaik Cillian Murphy, berperan sebagai Emmett di film A Quiet Place Part II. --

A Quiet Place telah menjadi salah satu film horor survival yang sangat sukses. Alhasil, dibuatlah sekuel berjudul A Quiet Place II yang dibintangi Emily Blunt dan Cillian Murphy. Murphy menunjukkan perfoma yang sangat berbeda dari peran-peran sebelumnya.

Dalam A Quiet Place II, Cillian Murphy memerankan karakter bernama Emmett. Seorang survivor di tengah dunia yang dilanda kehancuran. Peran itu membawanya kembali ke genre apocalypse setelah 28 Days Later. Namun, kali ini, Murphy menampilkan karakter yang benar-benar baru. Dengan penampilan yang berbeda, dan aksen yang berbeda pula.

Pada awalnya, penonton pasti sulit mengenali Cillian Murphy dalam sosok Emmett. Karena perubahannya signifikan. Baik dari segi penampilan maupun aksen. Namun ia berhasil menampilkan karakter Emmett dengan sangat meyakinkan.

Keberhasilannya dalam membawakan karakter yang baru dan berbeda ini menunjukkan fleksibilitas dan bakat aktingnya yang luar biasa. Serta kemampuannya untuk memainkan berbagai jenis peran dengan kredibilitas yang tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber