Dilantik, Rektor UK Petra Rolly Intan Tegaskan Visi Universitas yang Bawa Dampak Global
 
                                    Penandatanganan acara pelantikan Wakil Rektor oleh Rektor UKP Prof. Dr. (H.C.) Ir. Rolly Intan, M.A.Sc., Dr.Eng. - Afif Siwi - Harian Disway
Dia menegaskan kembali fungsi UK Petra sebagai bagian dari ekosistem yang diberkati Tuhan dan mata rantai penting yang menyambungkan lulusan SMA dengan masyarakat global.
BACA JUGA:Wisuda ke-84 UK Petra Luluskan 1.252 Mahasiswa, 582 Orang Raih Cumlaude
BACA JUGA:Mahasiswa UK Petra Ajak Siswa-Siswi SD Belajar Pemrograman
“Peran UK Petra tak hanya memperlengkapi mahasiswa dari sisi kognitif saja, tetapi juga membangun pribadi dan karakter secara holistik, sehingga siap berkontribusi positif bagi masyarakat,” ungkap pakar di bidang soft computing dan fuzzy logic itu.
Lebih lanjut, Rolly mengungkapkan pentingnya sense of belonging atau rasa memiliki, serta kepedulian yang dibarengi inovasi dan kreativitas tanpa batas.
“Setiap individu yang ada di kampus no.1 di Jawa Timur ini harus aktif terlibat dalam proses pengembangan, agar universitas tetap mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman,” paparnya.
BACA JUGA:Magang di Jaguar Land Rover, Inggris, Mahasiswa UK Petra terlibat Proyek Mercia Park
BACA JUGA:Mahasiswa UK Petra Ciptakan Film Dokumenter tentang Kehidupan Orang Tuli
Momen pelantikan rektor baru UK Petra juga dihadiri oleh LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur, media, perwakilan gereja, dan industri yang menunjukkan posisi strategis UK Petra sebagai salah satu pilar pendidikan terkemuka di Indonesia. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
 
                         
                                 
                                 
                                 
                                 
                                 
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                                 
                                                 
                                                 
                                                