Prediksi Skor Barcelona vs Elche, Blaugrana Masih Pincang

Prediksi Skor Barcelona vs Elche, Blaugrana Masih Pincang

Jelang laga Barcelona kontra Elche, skuad Blaugrana tampil pincang. Yakni tanpa diperkuat Pedri dan Raphinha di pemain inti.-David Ramos-Getty Images

HARIAN DISWAY - Usai kekalahan 1–2 dari Real Madrid di El Clasico, Barcelona kini berada dalam posisi genting.

Tertinggal lima poin dari sang pemuncak klasemen, pasukan Hansi Flick berpotensi semakin tertinggal jika Real Madrid menang atas Valencia. 

Karena itu, laga kontra Elche di Estadi Olímpic Lluís Companys menjadi ujian penting untuk mengembalikan kepercayaan diri dan menjaga asa dalam perebutan gelar Liga Spanyol.

Flick menyadari bahwa bulan Oktober berjalan buruk bagi timnya, dan menegaskan bahwa tidak boleh ada kesalahan lagi. 

Laga ini bisa menjadi pertandingan terakhir di Montjuic sebelum mereka kembali ke Camp Nou, sehingga kemenangan akan menjadi cara terbaik menutup babak “sementara” tersebut.

Sang pelatih memuji cara bermain Elche yang dianggap solid dan kolektif, namun ia menekankan pentingnya intensitas tekanan sejak awal agar Barcelona bisa mengontrol jalannya pertandingan. 

“Elche bermain bagus sebagai tim. Kami harus menekan mereka sesuai gaya kami,” ujarnya.

BACA JUGA:Pedri Cedera Usai El Clasico, Barcelona Kembali Dihantui Krisis

BACA JUGA:Ter Stegen Dipantau Chelsea, Barcelona Siap Kehilangan Sang Kapten

Kondisi Tim: Cedera, Kembalinya Pemain, dan Harapan Baru


Pedri alami cedera otot usai laga El Clasico, dikabarkan absen 4-5 minggu-David Ramos-Getty Images

Flick membawa kabar gembira sekaligus duka. Robert Lewandowski dan Dani Olmo akhirnya kembali berlatih penuh setelah cedera panjang, meski keduanya kemungkinan belum siap tampil penuh. 

Sebaliknya, Pedri kembali masuk ruang perawatan setelah cedera otot yang akan membuatnya absen selama enam hingga tujuh minggu.

Pelatih asal Jerman itu mengakui kehilangan Pedri adalah pukulan besar karena gelandang muda itu memberikan kestabilan dan penguasaan bola yang penting bagi tim. 

“Kami kehilangan pemain kunci. Ia memberi kami keseimbangan dan kontrol,” kata Flick.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber