Single dan Bahagia: 5 Hal Positif yang Bisa Dinikmati saat Menjalani Fase Single
Fase single memberi ruang untuk hal-hal positif yang membantu seseorang tumbuh dan menemukan keseimbangan hidup. --iStock
Forbes Health melaporkan bahwa eksplorasi pribadi dapat meningkatkan kreativitas serta memperkuat rasa percaya diri.
BACA JUGA: Mengubah Kesendirian Menjadi Momen Berharga untuk Mengenal Diri Lebih Dalam
BACA JUGA: 5 Cara Mencintai Diri Sendiri Tanpa Terlihat Egois
5. Menemukan Kebahagiaan dari Dalam Diri Sendiri

ME TIME dengan menonton film sendirian menjadi momen refleksi di fase single. --iStock
Salah satu hal paling berharga dari fase single adalah belajar menikmati kebahagiaan tanpa bergantung pada orang lain.
Seseorang bisa merasa cukup hanya dengan menikmati waktu sendiri, entah duduk santai di kafe, menonton film favorit, atau sekadar me time tanpa rasa bersalah.
Kebahagiaan sejati tumbuh ketika mampu merasa utuh sendirian. Hal tersebut membantu membangun stabilitas emosional dan kesejahteraan jangka panjang.
Menjalani fase single bukan berarti kekurangan, justru menjadi kesempatan untuk bertumbuh tanpa batas.
BACA JUGA: Bahagia Dimulai dari Diri Sendiri: Tips Meningkatkan Self-Love dan Self-Acceptance
BACA JUGA: Menerapkan Self Love di tengah Gempuran Overthinking
Di masa tersebut, seseorang bisa belajar menyembuhkan diri, memperbaiki hal-hal yang dulu terabaikan, dan membangun kehidupan yang selaras dengan keinginan hati.
Ada banyak ruang untuk mencoba, gagal, bangkit, dan menemukan versi diri yang lebih kuat. Sebelum mencintai orang lain, pastikan sudah mencintai diri sendiri terlebih dahulu.
Karena pada akhirnya, single bukan sekadar status, melainkan fase penuh potensi bagi siapa pun yang berani melihatnya sebagai awal, bukan akhir. (*)
*) Mahasiswa Magang dari Prodi Sastra Inggris Universitas Negeri Surabaya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: