5 Fakta Menarik Album Do It Milik Stray Kids, Dua Title Track hingga Peran Besar 3RACHA
Stray Kids comeback lewat album barunya yang berjudul SKZ IT TAPE: DO IT pada 21 November.--Instagram.com

Stray Kids rilis teaser MV Do It, tampilkan nuansa gelap dan misterius-JYP Entertainment-YouTube
SKZ IT TAPE Do It menjadi salah satu comeback langka Stray Kids yang membawa dua title track alias lagu utama sekaligus. Yakni Do It dan Divine.
Do It hadir dengan energi noisy-fun dan powerful yang sudah menjadi ciri khas musik Stray Kids. Sementara Divine memperlihatkan sisi musikal yang lebih dramatis dan atmosferik.
Kedua title track itu dirilis bersamaan dan dipromosikan sebagai "double main tracks" dalam pernyataan JYP Entertainment. Kamu suka yang mana?
BACA JUGA:Baru Sehari Rilis, MV CREED Stray Kids Tembus Nyaris 2 Juta Views, STAY: Ini Mahakarya!
BACA JUGA:Stray Kids Cetak Sejarah Lagi, Lagu KARMA Tembus Billboard 100
3. 3RACHA Aktor Utama

3RACHA! Trio produser Stray Kids--Twitter Stray Kids
Unit produser internal Stray Kids yakni 3RACHA, yang terdiri dari Bang Chan, Changbin, dan Han, mengambil alih keseluruhan proses kreatif di album Do It.
Mereka tidak hanya menulis lirik. Tetapi juga membuat aransemen dan musik untuk seluruh lagu dalam album tersebut. Sejauh ini, mereka memang telah banyak berkontribusi dalam proses pembuatan lagu-lagu Stray Kids.
Pendekatan itu menciptakan kesan bahwa album Do It memang sangat "murni Stray Kids". Karena memadukan gaya khas trio produser tersebut yakni enerjik, eksperimental, dan nuansa hip-hop elektronik.
"Kami mengerjakan album ini bahkan saat tur, di hotel dan studio dadakan," ungkap Changbin dalam sebuan wawancara. Hal itu membuktikan komitmen mereka terhadap Do It, karya yang menegaskan identitas mereka.
BACA JUGA:Baru Sehari Rilis, MV CREED Stray Kids Tembus Nyaris 2 Juta Views, STAY: Ini Mahakarya!
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan CREED milik Stray Kids, Bawa Pesan Percaya Diri dengan Rap Powerful
4. 1 Juta Pre-Save di Spotify

Daftar pemenang TMA 2025, didominasi Stray Kids dan aespa. Foto: Stray Kids berfoto dengan empat trofi di belakang panggung TMA 2025, 20 September 2025.-JYP Entertainment-
Album DO IT milik Stray Kids berhasil mencatat lebih dari 1,02 juta pre-save di Spotify Global Countdown. Menjadikannya album K-Pop pertama yang menembus 1 juta pre-save di fitur tersebut.
Selain itu, album tersebut juga telah menempati posisi #1 di Spotify Global Countdown Chart selama tiga minggu berturut-turut. Sejak chart per 5 November hingga 19 November 2025.
Jumlah pre-save yang tinggi itu memperlihatkan antisipasi luar biasa dari STAY dan pendengar global secara umum. Sebagai bukti kekuatan jangkauan digital Stray Kids menjelang perilisan resmi.
BACA JUGA:Stray Kids Rilis Mash-Up KARMA, Visual dan Musiknya Bikin STAY Kelepek-Kelepek!
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu CEREMONY milik Stray Kids, Siap Rayakan Kemenangan!
5. Konsep Modern-Day Gods

Cuplikan MV Do It - Stray Kids-JYP Entertainment-YouTube
Mixtape Do It menghadirkan konsep visual baru yang digarap lebih berani dibandingkan comeback Stray Kids sebelum-sebelumnya. Para member tampil dengan kostum ala dewa-dewa modern yang serba gelap dan misterius, tapi grande.
Menurut laporan NME, Stray Kids memang mengusung tema "modern-day gods" dalam mixtape tersebut. Utamanya di MV Do It. Menonjolkan karakter yang kuat, powerful, dan imajinatif dalam setiap konsep foto serta konten teaser mereka.
Sementara itu, media-media lokal Korea menuliskan bahwa lewat SKZ IT TAPE: DO It, Changbin dkk mengeksplorasi tantangan baru, genre baru, serta warna musik yang lebih matang dibanding era-era sebelumnya.
Karya itu seolah menegaskan bahwa konsep comeback kali ini bukan sekadar estetika visual. Tetapi juga pembaruan yang menyeluruh terkait musik, suara, kedalaman makna lagu.
So, bagaimana? STAY sudah streaming berapa kali? (*)
*) Mahasiswa Magang Prodi Sastra Inggris, Universitas Negeri Surabaya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber