Sambut Hari Dongeng Nasional, Berikut 4 Legenda Nusantara yang Jarang Diketahui
Ilustrasi kisah Banta Berensyah. Berikut 4 kisah legenda Nusantara yang jarang diketahui.-AI Generated-
HARIAN DISWAY - Hari Dongeng Nasional diperingati setiap 28 November. Bertepatan dengan hari lahir pendongeng legendaris Indonesia Drs. Suyadi. Anda sudah tahu, beliau merupakan pencipta tokoh Si Unyil. Dikenal dengan panggilan Pak Raden.
Penetapan Hari Dongeng Nasional bertujuan mengingatkan masyarakat akan pentingnya budaya bercerita. Sebagai sarana pendidikan, pembentukan karakter, serta pelestarian tradisi.
Membacakan dongeng kepada anak-anak terbukti memiliki banyak manfaat. Seperti meningkatkan kemampuan literasi, mengasah imajinasi, serta memperkuat kecerdasan emosional.
Selain itu, dongeng membantu anak memahami nilai moral, mengenali konsekuensi dari tindakan, serta belajar membedakan kebaikan dan keburukan.
BACA JUGA:Dongeng Fabel Mercure Surabaya Grand Mirama Angkat Isu Lingkungan lewat Cerita dan Imajinasi Anak
BACA JUGA:Ada 5 Dongeng Legenda yang Bisa Dipakai Para Bunda untuk Kenalkan Nusantara pada Anak
Untuk merayakan Hari Dongeng Nasional, berikut 4 legenda Nusantara yang jarang dibahas tetapi sarat makna.
1. Banta Berensyah
Legenda itu berasal dari Aceh. Mengisahkan seorang pemuda miskin bernama Banta Berensyah. Ia hidup bersama ibunya di sebuah dusun terpencil.
Suatu hari, Banta mendengar kabar tentang sayembara dari raja. Pemimpin wilayah itu sedang mencari calon suami untuk Terus Mata, putrinya.
Syaratnya sangat menantang. Pemuda yang ingin melamar sang putri wajib membawa pakaian dari emas dan suasa. Dengan berbekal tekad, doa sang ibu, dan suling kesayangannya, Banta memulai perjalanan panjang.
BACA JUGA:Little Women: Dongeng Klasik dengan Twist Korea Modern
BACA JUGA:Dongeng Wali Kota Eri Cahyadi: Monda-Monca, Cermin Anak Surabaya
Ia menemukan kain emasnya di sebuah pulau misterius. Namun, pamannya yang licik merampasnya. Lalu mengaku sebagai pemilik kain tersebut.
Akhirnya, paman Banta menikah dengan putri Terus Mata. Ketika pesta pernikahan digelar, seekor elang kerajaan tiba-tiba datang dan membongkar kecurangan sang paman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: