Teaser Avengers: Doomsday menunjukkan Thor dan Putrinya Bakal Kembali Beraksi

Teaser Avengers: Doomsday menunjukkan Thor dan Putrinya Bakal Kembali Beraksi

Thor yang diperankan Chris Hemsworth tampak begitu emosional dalam teaser Avengers: Doomsday.-Marvel Entertainment-YouTube

HARIAN DISWAY - Chris Hemsworth dipastikan kembali memerankan Thor dalam teaser terbaru film Avengers: Doomsday.

Menariknya, Dewa Petir itu tampil bersama putri angkatnya, Love, yang diperankan India Rose Hemsworth, putri Hemsworth di dunia nyata.

Teaser tersebut menampilkan sisi Thor yang jauh lebih personal dan emosional. Dalam cuplikan singkat itu, Thor terlihat memanjatkan doa sebelum pertempuran besar.

Ia berbicara tentang hidupnya yang selama ini dipenuhi panggilan kehormatan, kewajiban, dan peperangan, sebelum takdir memberinya sesuatu yang tidak pernah ia cari: seorang anak.

BACA JUGA:Chris Hemsworth dan Taika Waititi Ajak Anak Main di Thor: Love and Thunder

BACA JUGA:James Marsden Bangga Kembali Perankan Cyclops di Avengers: Doomsday

“Ayah, sepanjang hidupku aku menjawab setiap panggilan, demi kehormatan, kewajiban, demi perang,” ujar Thor dalam monolognya.

“Namun, kini takdir memberiku sesuatu yang tak pernah kucari: seorang anak, sebuah kehidupan yang belum tersentuh badai," katanya lagi.


Transformasi Thunderbolts bukan akhir cerita, melainkan pembuka jalan menuju Avengers: Doomsday yang kini sedang dalam proses syuting. --joblo

Thor lalu memohon kekuatan dari para All Father agar ia mampu bertarung sekali lagi, mengalahkan satu musuh lagi, dan kembali pulang kepada putrinya.

“Bukan sebagai prajurit, melainkan sebagai kehangatan, untuk mengajarinya bukan tentang pertempuran, tetapi tentang ketenangan -sesuatu yang tak pernah kukenal,” lanjutnya, sebelum menutup doa dengan kalimat, “Tolong, Ayah. Dengarkan kata-kataku.”

BACA JUGA:The New Avengers: Kejutan Besar di Balik Nama Thunderbolts*

BACA JUGA:Chris Evans Dikabarkan Kembali ke MCU dalam Proyek Avengers: Doomsday

Cuplikan itu menjadi teaser kedua dari rangkaian teaser Avengers: Doomsday yang diputar secara eksklusif di bioskop sebelum penayangan film Disney Avatar: Fire and Ash.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: entertainment weekly