JAKARTA, HARIAN DISWAY- Sabrina Chairunnisa resmi menjadi istri Deddy Corbuzier. Mereka melangsungkan pernikahan pada Senin, 6 Juni 2022 di Hotel Fairmont, Jakarta. Penampilan Sabrina di hari pernikahannya sangat cantik. Dia mengenakan gaun rancangan desainer-desainer terkenal.
Resepsi pernikahan berlangsung sore hari di tempat yang sama dengan konsep intimate dan internasional. Jika ketika akad Sabrina mengenakan kebaya, saat resepsi dia mengenakan gaun.
Sabrina sudah berpacaran lama dengan Deddy Corbuzier. Keduanya mulai menjalin hubungan pada 2014. Namun, mulai diketahui publik pada 2018. Sabrina yang juga seorang model dan content creator itu kerap membagikan konten tentang olahraga dengan Deddy. Dia memiliki chanel YouTube yang subscribers-nya 890 ribu.
Dalam foto-foto pernikahan yang diunggah di media sosial, Sabrina tampil istimewa di hari bahagianya. Lihat lebih dekat yuk tentang penampilannya.
Ayu Dengan Kebaya
Kebaya yang dikenakan Sabrina Chairunnisa untuk akad berwana lilac. -Instagram @archangelachelsea-
Sabrina mengenakan kebaya rancangan Intan Avantie untuk akad nikah. Kebaya tersebut bewarna lilac dengan detail payet dan border yang indah. Bagian punggung Sabrina terekspos dengan elegan karena model kebaya rancangan putri dari Anne Avantie ini semi-backless berbentuk hati. Untuk tatanan rambutnya dibuat bergaya modern low bun.
BACA JUGA: Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa Menikah
Gaun Bak Princess
Sabrina mengenakan gaun rancangan Hian Tjen untuk resepsi.-Instagram @hiantjen-
Untuk acara resepsi, Sabrina mengenakan gaun malam rancangan desainer Hian Tjen. Konsep gaun karya Hian Tjen kali ini adalah membuat pemakainya serasa princess. Gaun tersebut bergaya off-shoulder neckline berbahan tulle, membuat Sabrina tampak anggun dan manis. Anting panjang dan kalung berlian menyempurnakan penampilannya. Untuk tatanan rambut di acara resepsi, dibiarkan terurai ala wavy hair.
Make-Up Flawless
Riasan Sabrina menggunakan teknik glaze skin dan make-up air brush.-Instagram @archangelachelsea-
Meski gaunnya sudah amazing, tetap terasa tidak sempurna kalau tatanan riasnya asal-asalan. Sabrina mempercayakannya pada Archangela Chelsea. Dia adalah make-up artist kelahiran Surabaya yang kerap mendandani artis Hollywood seperti Olivia Munn, Jeannie Mai, dll. Chelsea mengaplikasikan teknik riasan glaze skin dan air brush make-up pada wajah Sabrina.(*)