Pertamina sudah memprogramkan bantuan. Yakni akan ada mobil Pertamina yang melayani kebutuhan BBM di sepanjang Pansela. Sehingga tidak membuat para pemudik khawatir kehabisan.
Saat ini, kondisi jalan nasional di Pulau Jawa sepanjang 4.821 km sangat layak. Jalur Pantura sepanjang 1.192 km dengan kondisi mantap 92 persen dan Jalan Pansela 1.543 km dengan kondisi mantap 93 persen.
Jalur Pantura merupakan ruas jalan yang berada sejajar dengan garis pantai di bagian Utara Pulau Jawa. Jalur jalan strategis ini menghubungkan kota-kota di empat provinsi sekaligus. Mulai Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Titik tengahnya dari jalur ini adalah Losari-Semarang-Bulu.
Sedangkan jalur Pansela adalah jaringan jalan yang melintas di pesisir selatan Pulau Jawa. Menghubungkan rute yang sejajar dengan Pantura yaitu Cilegon-Anyer-Pangandaran-Yogyakarta-Banyuwangi.
Basuki berharap beban mudik tahun ini bisa terbagi maksimal. Untuk itu, ia mengajak masyarakat tak ragu memanfaatkan Jalan Pansela. Apalagi jalur itu juga diiringi dengan pemandangan yang indah lantaran melewati banyak tempat lokasi wisata pantai. "Bagi yang lewat jalur ini mudah-mudahan liburan Lebaran menjadi memorable dengan keluarga," ucapnya. (*)