SURABAYA, HARIAN DISWAY - Kontingen Indonesia sedang berjuang di berbagai pertandingan SEA Games 2023 Kamboja. Atlet-atlet Nusantara berada di posisi ke-5 pada klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2023 pada penutupan hari pertama, 4 Mei 2023.
Kontingen Indonesia mengikuti 31 dari 36 cabang olahraga (cabor) di SEA Games ke-32 itu. Di hari pertama, ada 10 pertandingan yang mempertemukan Indonesia dengan lawannya dari berbagai negara di Asia Tenggara. BACA JUGA:SEA Games 2023: Flairene Candrea Jadi Pembawa Bendera Indonesia dalam Parade Defile BACA JUGA:Lho!! Erling Haaland Tolak Tawaran Kontrak Baru Manchester City Di antaranya, cabor i ndoor hockey, sepak bola , kun bokator, serta Volleyball Indoor. Indonesia berhasil meraih 6 medali pertama melalui cabor Kun Bokator. Hal itu menjadi langkah awal perjuangan para atlet, karena masih banyak cabor yang sedang berlangsung.Atlet Kun Bokator menjadi penyumbang medali pertama untuk Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.-kemenpora- Klasemen Sementara Perolehan Medali SEA Games 2023, 4 Mei 2023 : Kamboja : 5 Emas, 4 Perak, 0 Perunggu (Total 9 medali). Filipina : 2 Emas, 3 Perak, 2 Perunggu (Total 7 medali). Thailand : 1 Emas, 1 Perak, 1 Perunggu (Total 3 medali). Laos : 1 Emas, 0 Perak, 3 Perunggu (Total 4 medali). Indonesia : 0 Emas, 1 Perak, 5 Perunggu (Total 6 medali). Myanmar : 0 Emas, 0 Perak, 4 Perunggu (Total 4 medali). Vietnam : 0 Emas, 0 Perak, 3 Perunggu (Total 3 medali). Brunei Darussalam : 0 Emas, 0 Perak, 0 Perunggu (Total 0 medali). Malaysia : 0 Emas, 0 Perak, 0 Perunggu (Total 0 medali). Singapura : 0 Emas, 0 Perak, 0 Perunggu (Total 0 medali). Timor Leste : 0 Emas, 0 Perak, 0 Perunggu (Total 0 medali). (*)