Reece James Berambisi Jadi Kapten Chelsea, Belum Pindah Klub Sejak Usia 6 Tahun

Selasa 11-07-2023,11:06 WIB
Reporter : Fidelis Daniel
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY- Bek kanan Chelsea, Reece James punya ambisi menjadi kapten di masa depan. Hal itu diungkapkan oleh sang ayah, Nigel James. Posisi kapten The Blues pada musim 2023/2024 memang masih lowong.

Bek Spanyol, Cesar Azpilicueta telah mengakhiri karirnya bersama The blues setelah 11 musim. Ia akan berlabuh ke Atletico Madrid. Kepergian Azpi, membuat posisi kapten Chelsea menjadi kosong. Manajer Mauricio kini punya tugas menentukan siapa yang akan mengisi posisi tersebut.

Ada beberapa nama yang diunggulkan untuk menjadi kapten Chelsea selanjutnya. Kandidat terkuat saat ini: Thiago Silva dan Kepa Arrizabalaga. Thiago diprediksi menjadi kapten karena paling senior. Saat ini ia sudah berusia 38 tahun. Sedangkan Kepa, diunggulkan menjadi kapten karena ia kiper inti The Blues. Penampilannya yang ngotot membuatnya menjadi salah satu kandidat kapten.

BACA JUGA:Mason Mount, The Next Lampard yang Berlabuh ke Manchester United

BACA JUGA:Winger Chelsea Christian Pulisic Menuju AC Milan, Langsung Tes Medis Pekan Ini

Di sisi lain, ada nama lain yang berambisi menjadi kapten masa depan Chelsea. Sosok itu adalah Reece James. Ia tampil impresif bersama Chelsea sejak debutnya di tim senior 2018 silam.

Reece James kabarnya diincar sejumlah klub, termasuk Real Madrid. Namun, sang ayah menegaskan bahwa Reece James saat ini belum memikirkan untuk meninggalkan klub. Sang ayah mengatakan bahwa Reece James berambisi menjadi kapten tim di masa depan. “Ia di sana sejak usia enam tahun. Ambisinya sekarang adalah mengenakan ban kapten,” kata Nigel James.


Reece James berduel dengan Mason Mount saat berusia enam tahun.--instagram @reecejames

Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino berjanji akan segera memutuskan siapa kapten selanjutnya. Ia masih ingin mengenal para pemainnya terlebih dulu. Setelah itu, baru ia menentukan pemimpin The Blues.

BACA JUGA:Paulo Dybala Masuk Radar Chelsea, AS Roma Masih Sayang

BACA JUGA:Kalidou Koulibaly Digaji Al Hilal Rp 327 Miliar Setahun, untuk Klinik dan Kegiatan Sosial di Senegal

“Pertama-tama kami membangun skuad. Kemudian saya perlu melihat semua pemain sebelum membuat keputusan. Saya perlu merasakan pemain, merasakan komitmennya, karakter, dan kepribadiannya,” ujar Pochettino. Pochettino menambahkan bahwa untuk saat ini ia masih fokus membangun skuad. Ia ingin menambahkan beberapa pemain berpengalaman dalam skuad The Blues. Kemudian ia akan memutuskan siapa pemegang ban kapten. (Fidelis Daniel)

 

Kategori :