Sepekan Lagi Digelar, GIIAS Surabaya 2023 Hadirkan 23 Merek Otomotif, Simak Daftarnya!

Rabu 13-09-2023,03:03 WIB
Reporter : Mohamad Nur Khotib
Editor : Heti Palestina Yunani

SURABAYA,HARIAN DISWAY - Pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan hadir kembali di Surabaya. Mulai 20 hingga 24 September 2023 di Grand City Convex, Surabaya.

Perhelatan kali ini bakal istimewa. Sebab jumlah merek kendaraan bermotor yang diboyong lebih banyak dari tahun sebelumnya. 

 

Rencananya, ada 23 merek dengan rincian 16 merek mobil penumpang dan 7 merek motor.  Tahun lalu cuma menghadirkan 13 merek mobil.

 

Di antaranya Audi, Daihatsu, Honda, Hyundai, Kia, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi, Suzuki, Toyota, Volkswagen dan Wuling. Kini bertambah tiga lagi: Chery, Nissan, dan DFSK.

 

Sedangkan merek motor pun lebih beragam dari sebelumnya. Ada Gova, Piaggio, Vespa, Aprilia, Moto Guzzi, Royal Enfield dan United E-Motor.

 

BACA JUGA: Perdana di Shopee Live! Sarwendah Bikin Flash Sale Mobil 9RB Jadi Heboh karena Diikuti 180 Ribu Orang Bersamaan di Waktu yang Sama!

 

"Kehadiran lebih banyak peserta kali ini berarti masyarakat Jawa Timur akan bisa menikmati lebih banyak model dan teknologi otomotif terbaru," ujar Project Director Seven Event Sri Vista Limbong, Rabu, 13 September 2023.

 

Surabaya sebagai kota terbesar kedua di Indonesia selalu menjadi agenda industri otomotif untuk dapat memperkenalkan berbagai inovasi dan kendaraan terbaru.

 

Tahun ini adalah kali ke-8 penyelenggaraan GIIAS Surabaya. Pameran akan dibuka mulai pukul 11.00-21.00 setiap harinya.

 

Sebelumnya, kata Vista, GIIAS di Indonesia Convention Exhibition - BSD, Tangerang, telah digelar pada 10-20 Agustus 2023. Antusiasme peserta luar biasa tinggi ketimbang tahun lalu.

 

Nah, untuk mengakomodirnya, GIIAS Surabaya akan juga menambahkan area pamer di bagian depan gedung Grand City Convex.

 

"Akan ditampilkan juga 15 model kendaraan terbaru termasuk kendaraan listrik yang baru diluncurkan di Tangerang kemarin," tandasnya. (Mohamad Nur Khotib)

Kategori :