Simulasi Program Makan Siang Gratis di Semarang, Relawan Aksi Sahabat Gibran: Program Ini Nyata!

Kamis 18-01-2024,11:44 WIB
Reporter : Muhammad Fachrizal Hamdani
Editor : Taufiqur Rahman

HARIAN DISWAY - Relawan Aksi Sahabat Gibran (AksiBagi) melakukan simulasi program makan siang gratis yang digagas oleh Capres dan Cawapres nomor urut 2, Prabowo-Gibran di Pleburan, Semarang, Jawa Tengah pada Senin, 15 Januari 2024.

“Kami ingin menunjukkan bahwa program makan siang gratis Prabowo-Gibran itu nyata dan bisa diterapkan," kata Ketua Umum AksiBagi Dadi Krismatono.

Simulasi program makan siang gratis ini dilakukan bersama pelaku usaha jasaboga dari Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI).

Makanan yang disajikan dalam simulasi tersebut mengedepankan nilai gizi yang baik dan sehat, serta harga bahan olahan yang terjangkau.

BACA JUGA:One Day One AMIN Ditargetkan AMIN Muda untuk 1 Juta Suara Kemenangan Anies-Muhaimin

BACA JUGA:Dulu Dukung Ganjar, Ini Alasan Abah Lala Beralih Dukung Prabowo

Simulasi dimulai dengan melakukan pengolahan bahan makanan oleh ibu-ibu dan komunitas jasaboga setempat. Aksi tersebut juga menjadi bukti bahwa makanan yang dibagikan dalam simulasi tersebut memiliki harga murah, bergizi, dan lezat.

"Rp15.000-Rp18.000 per porsi, anak-anak usia sekolah bisa mendapatkan makan siang bergizi yang sangat dibutuhkan dalam masa pertumbuhannya," tutur Dani.

Dani mengatakan bahwa melalui program makan siang gratis yang menjadi program unggulan paslon nomor urut 2 ini, beban perekonomian masyarakat dapat berkurang.

BACA JUGA:Mutiara Annisa Baswedan Ikut Senang Ayahnya Jadi Abah Nasional Indonesia

BACA JUGA:Pimpinan Pondok Pesantren DDI Mangkoso Doakan Anies Jadi Presiden

“Dengan makan siang di sekolah, maka beban orang tua menyediakan makan diambil sebagian oleh negara," tambahnya.

Selain itu, Dadi menyampaikan bahwa program unggulan Prabowo-Gibran ini juga dapat memantik kolaborasi antar masyarakat untuk membangun usaha jasaboga.

Adapun dampak ekonomi lainnya yang muncul ketika program makan siang gratis ini diterapkan adalah peningkatan bahan baku makanan.

Bahan baku yang dimaksud itu, seperti pasokan beras, lauk-pauk, dan sayuran dengan harga stabil sepanjang tahun.

Kategori :