Disebut Ofensif Pada Muhaimin dan Mahfud Md, Gibran Hanya Bilang Begini

Minggu 21-01-2024,01:00 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Debat cawapres kedua pada 21 Januari 2024 berjalan panas di segmen keempat. Tepatnya sesi tanya jawab. Antara pasangan calon nomor urut 1, 2, dan 3 saling menyerang.

Namun, cawapres nomor urut 2 cukup disorot karena dianggap ofensif terhadap dua lawannya, Muhaimin Iskandar dan Mahfud Md.

Dalam konferensi pers, seorang jurnalis bertanya, apakah sikap itu merupakan "pembalasan dendam". Atas perlakuan capres nomor urut 1 Anies Baswedan dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo terhadap Prabowo Subianto pada debat capres 7 Januari 2024 lalu.

BACA JUGA:Muhaimin: Soal Perubahan Iklim Ancam Produksi Pangan, Pemerintah Harus Turun Tangan

"Ya, masalah ofensif atau tidak itu, ya... Saya kembalikan lagi ke pemirsa. Ke penonton," kata Gibran pendek. "Saya tadi hanya bertukar pikiran, menyampaikan visi misi. Itu saja," tambah putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut.

Sikap Gibran selama debat cawapres memang menjadi perbincangan di media sosial. Pertanyaan dan komentar-komentar Gibran kepada kedua lawannya tersebut bahkan ada yang bernada merendahkan.

Misalnya, ia bertanya, "Saya lagi nyari-nyari jawaban Prof Mahfud, manaaa ini jawabnya kok nggak nemu," sambil memeragakan gestur orang yang sedang mencari-cari sesuatu di kejauhan.


DISEBUT ofensif pada Muhaimin dan Mahfud Md, Gibran hanya bilang begini.-YouTube KPU-

BACA JUGA:Performa Cak Imin di Debat Keempat Membuat Anies Bangga

BACA JUGA:Anies Puji Muhaimin yang Tunjukkan Sikap Lugas dan Beretika saat Sampaikan Gagasan

Kemudian, saat tanya jawab, ia menanyakan bagaimana Mahfud MD akan mengatasi greenflation. Ketika Mahfud Md menuntut penjelasan atas istilah itu, ia malah meledek, "Pak Mahfud ini kan profesor. Masa harus saya jelaskan."

Sedangkan kepada Muhaimin, ia sempat melancarkan beberapa ledekan juga. Salah satunya, ia mengkritik Wakil Ketua DPR bidang Kesejahteraan Rakyat tersebut yang masih meminum air kemasan yang tidak ramah lingkungan.

"Saya dan Pak Mahfud saja sudah bawa botol sendiri," tukasnya. Muhaimin hanya terdiam mendengar kritik itu, lantas tersenyum samar. Gibran juga menyindir Gus Imin (sapaan Muhaimin) yang membaca catatan saat debat.

BACA JUGA:Tampil Bagus di Debat, Muhaimin Iskandar Tagih Videotron

"Saya berterima kasih sekali, malam ini berkesempatan untuk bertukar pikiran dengan Prof Mahfud dan juga Gus Muhaimin," kata Gibran di konferensi pers. "Ya, semoga debat malam ini memberikan gambaran ya tentang ke mana nanti arah bangsa ini akan melangkah," lanjutnya.

Kategori :