Bulog Gelontorkan Beras SPHP ke Pasar Johar, Karawang, Klaim Efektif Turunkan Harga

Senin 26-02-2024,13:31 WIB
Reporter : Isro Nur
Editor : Taufiqur Rahman

JHARIAN DISWAY - Badan Urusan Logistik (BULOG) menyalurkan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) sebanyak 200-300 ton tiap harinya, di Pasar Johar, Kabupaten Karawang.

Hal itu dipaparkan oleh Direktur Utama Perum BULOG, Bayu Krisnamurthi, pada Minggu, 25 Februari 2024.

Penyaluran beras SPHP itu disebut membuahkan hasil berupa penurunan harga beras di Pasar Johar Karawang.

BACA JUGA:Pemerintah Tingkatkan Gelontoran Beras SPHP ke Pasar Hingga 250 Ratus Ribu Ton Per Bulan

BACA JUGA:Beras Masih Mahal, Warga Jatim Serbu Pasar Murah Pemprov Jatim

Selain Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta Timur yang menjadi pasar grosir di taraf konsumen, Bayu menerangkan bahwa Pasar Johar Karawang yang menjadi pasar grosir taraf produsen perlu dipasok beras SPHP untuk menurunkan harga beras di pasaran.

“Upaya yang kami lakukan dengan membanjiri beras SPHP di Pasar Johar Karawang ini cukup membuahkan hasil,” katanya.

Bayu melalui pihaknya pun melakukan pemantauan harga beras di Pasar Johar Karawang, dan didapati harga beras di sana berangsur turun sebanyak Rp 1.000 - Rp 1.500 perkilo.

BACA JUGA:Bulog Jatim Siap Antisipasi Lonjakan Kebutuhan Beras Jelang Ramadhan dan Lebaran

Selain itu, para pedagang di Pasar Johar Karawang juga mengatakan bahwa tiga hari terakhir ini BULOG telah memperbanyak pasokan di pasar tersebut.

Para pedagang berpendapat bahwa upaya tersebut mendorong penurunan harga beras di Pasar Johar Karawang.

Lewat BULOG, pemerintah akan terus terjun ke sejumlah pasar tradisional, pasar induk dan retail modern dengan program SPHP demi mengatasi kenaikan harga beras saat ini. (Isro Nur)

Kategori :