Preview Serbia vs Inggris: Hati-Hati, Orlovi Bisa Bikin Three Lions Sakit Hati!

Minggu 16-06-2024,14:07 WIB
Reporter : Max Wangge
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Kenangan buruk kesialan Inggris di Euro 2020 sudah berlalu. Ketika mereka sudah selangkah menuju gelar perdana, The Three Lions (sebutan Inggris) malah dijegal Italia. Lewat adu penalti pula!

Kini saatnya Inggris memulai lagi kampanye Euro 2024 dengan meladeni Serbia. Matchday pertama Grup C itu digelar di Veltins-Arena, Gelsenkirchen, Senin dini hari, pukul 02.00 WIB.

Serbia pernah menjadi runner-up Kejuaraan Eropa dua kali, yakni pada 1960 dan 1968. Namun, saat itu mereka masih bernama Yugoslavia. Nah, kali di Euro 2024 ini, mereka mencatat debut sebagai negara merdeka.

BACA JUGA:Senjata Rahasia Inggris agar Juara Euro 2024: Pakai Cincin Ajaib Oura Ring ala Kim Kardashian

Dipimpin pelatih Dragan Stojkovic (dianggap sebagai salah satu talenta terbaik yang pernah dimiliki Serbia), mereka mencatat hasil kualifikasi yang beragam. Serbia hanya 4 kali menang dari 8 pertandingan kualifikasi.


PREVIEW Serbia vs Inggris: Hati-Hati, Orlovi bisa bikin Three Lions sakit hati! Foto: Timnas Inggris berlatih di Gelsenkirchen, 15 Juni 2024. -Adrian Dennis-AFP

Namun, total 14 poin yang mereka kumpulkan sudah cukup untuk finis sebagai peringkat kedua di belakang Hungaria.

Hasil Serbia di babak kualifikasi mencatat pola konsisten. Mereka meraih kemenangan ganda atas Lithuania dan Montenegro, bermain imbang dua kali dengan Bulgaria, dan menderita dua kekalahan dari Hungari. Dan itu cukup untuk mengakhiri 24 tahun pengasingan dari Euro sejak 2000.

Skuad Orlovi Orlovi (alias si Elang, sebutan timnas Serbia) dipenuhi nama-nama terkenal di sepertiga akhir lapangan. Antara lain, penyerang Juventus Dusan Vlahovic, pahlawan Ajax Dusan Tadic, dan pasangan Al-Hilal Sergej Milinkovic-Savic dan Aleksandar Mitrovic. Sayang, nama-nama elite itu hanya mengumpulkan 4 kemenangan dari 11 laga terakhir mereka.

BACA JUGA:Inggris Berburu Singgasana Euro 2024, Harry Kane Yakin 'Kutukan' Akan Berakhir

BACA JUGA:Timnas Inggris Rombak Skuad, Gareth Southgate Coret Grealish-Rashford Gara-gara...

Namun, 2 dari kemenangan tersebut dibukukan dalam 3 pertandingan persahabatan terakhir mereka. Orlovi mengalahkan Siprus 1-0 dan 3-0 atas Swedia. Servia juga kalah tipis dari Austria.

Inggris Sedang Turun 

Dari penampilan Inggris sepanjang uji coba bulan Juni, pasukan Dragan Stojkovic mestinya optimistis bisa mengalahkan The Three Lions.

Warga Inggris jelas masih ingat realitas yang terjadi di Stadion Wembley hampir tiga tahun lalu. Tendangan voli spektakuler Luke Shaw mengirim Inggris menuju kejayaan Eropa sebelum Italia mendapatkan penalti yang membuat Inggris menangis.

Kategori :